Opini ini saya angkat dari hasil pengamatan saya terhadap bop dan up yang diterima oleh beberapa orang teman seangkatan saya di fakultas ilmu *******r
Seorang teman saya pernah bercerita ketika pertama kali dia mengetahui bahwa dia diterima di UI, dia langsung khawatir dengan biaya kuliah di fakultas ilmu *******r yang biaya persemesternya 7,5 juta dan uang pangkal yang harus dibayar adalah sebesar 25 juta. Ketika dia mengkonsultasikannya dengan seniornya, seniornya pun menjelaskan bahwa angka tersebut hanya angka maksimal bagi yang mampu membayar penuh. Dan angka tersebut hanya di dapat bagi mahasiswa yang penghasilan orang tuanya di atas 25 juta per bulan. Kata-kata seniornya tadi benar2 sangat membesarkan hati teman saya tersebut. Karena dia sangat khawatir jika diharuskan membayar penuh, karena walaupun penghasilan orang tuanya setengah dari default penghasilan untuk membayar penuh, tanggungan orang tuanya sangat berat, 5 orang anak yang masih bersekolah dan kuliah. Maka dengan semangat teman saya tersebut mengajukan bop berkeadilan dengan harapan dia hanya perlu membayar sesuai dengan kemampuan orang tuanya. Tapi ketika keputusan bop-b itu dikeluarkan, angka2 yang harus dibayarkan teman saya membuat dia terkejut. Bop 5 juta per semester dan up 20 juta.
Miris sekali saya mendengar cerita teman saya ini, untuk memenuhi biaya2 tersebut orang tuanya harus menguras tabungannya dan sedikit berhutang.
Seorang teman saya yang lain, penghasilan orang tuanya hanya sedikit lebih besar dari teman saya yang pertama dengan tanggungan 2 orang anak. Tapi dia harus membayar up penuh dan bop 5 juta per semester.
Seorang teman saya yang lain yang penghasilan total orang tuanya sekitar 1/6 dari default penghasilan untuk membayar penuh dengan tanggungan 2 orang anak mendapat bop 2 juta dan up 8 juta.
Bukan saya terlalu perhitungan atau bagaimana, tapi saya hanya ingin menilik masalah ini dari sisi berkeadilan yang di koar-koarkan dalam sistem bop-b oleh UI ini.
Jika kita logikakan berdasarkan penghasilan orang tua tanpa memperhitungkan jumlah tanggungan anak,
Penghasilan = ½ default, seharusnya mendapat bop 3,5 juta dan up 12,5 juta, total == 16 juta
Penghasilan = 1/6 default, seharusnya mendapat bop 1,25 juta dan up 4,2 juta, total == 5, 42 juta
Betapa angka2 tersebut sangat jauh dari kenyataan. Bahkan info yang baru beberapa hari lalu saya dengar, default penghasilan orang tua untuk membayar penuh adalahah 77 juta per bulan (sumber: Harry Setyono DPM UI periode lalu). Waw.. terbayangkah oleh anda berapa uang kuliah yang seharusnya dibayarkan oleh teman2 saya jika angka 77 juta itu benar. 13 juta dan 4 juta itu sangat jauh dari 77 juta, tapi 25 juta dan 10 juta itu sangat dekat dengan 32,5 juta. Emang sih ngga segampang itu ngitungnya.. ada matriks-matriks yang memang harus diperhitungkan dan ada rumusnya. (hanya anak kesma yang ngerti, saya tidak :P) Tapi kebayang kan?
Sekarang Anda pasti mengerti dimana letak ketidakadilan yag saya maksud ini. Mengapa pihak rektorat tidak transparan mengenai hal-hal seperti ini? Mengapa hasil keputusan bisa begitu dekat dengan batas maksimal sedangakan batas maksimal sangat jauh Dari default penghasilan?
Mungkin bagi teman2 yang merasa mampu dan tidak bermasalah dengan biaya kuliah yang harus orang tua teman2 bayarkan ini bukan masalah, bukan juga urusan teman2. Tapi bisakah teman2 bayangkan orang tua teman2 kita yang memang kurang mampu jika harus membayar angka2 tersebut juga harus memikirkan biaya hidup anak mereka selama menuntut ilmu di kampus kuning ini?
Pernah suatu kali saya berkenalan dengan seorang wanita di stasiun manggarai yang kebetulan sejurusan dengan saya. Dia bertanya, “Mbak kuliah di mana?”
Dan saya hanya menjawab nama daerah tanpa menyebutkan merek, kebetulan mbak yang tadi agak nyolot, dan menanyakan merek. Dengan agak terpaksa saya pun menyebutkan merek kampus saya yang kuning ini. Kontan dia langsung berkomentar,” wah, mahal kan ya..”
Cess.. dalam hati saya merasa, betapa kampus kuning yang sangat terkenal ini, kemahalan biaya kuliahnya juga sangat terkenal.
CMIIW
Rekomendasi:
- Makna dalam veritas, probitas, iustitia Semua anak UI yang membaca tulisan ini tentu sudah tahu tentang Slogan baru kampus kita ini; VERITAS, PROBITAS, IUSTITIA. Saya kurang tahu sejak kapan ketiga kata dalam bahasa latin tersebut…
- Informasi Beasiswa S1 Dalam dan Luar Negeri Terbaru 2019 Menempuh pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi menjadi mimpi sebagian besar orang. Dengan akses ke pendidikan yang lebih baik, kesempatan untuk berkarir juga menjadi lebih besar, pengetahuan semakin terbuka,…
- Curahan Hati Calon MaBa 2010: BOP Berkeadilan yang Belum… Saya calon mahasiswa Teknik Sipil UI untuk tahun akademik 2010, diterima melalui jalur PPKB (PMDK) dan mendapati diri saya terhenyak melihat pengumuman BOP-B yang dikeluarkan pada hari ini. Periode pengajuan…
- Klarifikasi dari Penulis "Prodi Sastra Jerman UI Menakutkan,… Saya harap para pembaca dapat membaca isi keseluruhan dari isi artikel saya ini. Sebelumnya saya mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang terkait dalam tulisan saya di posting artikel…
- 20+ Contoh Proposal Siap Download Jika Anda membaca artikel ini, berarti Anda sedang mencari referensi contoh proposal untuk berbagai kebutuhan Anda kan? Baca terus untuk mendapatkan lebih dari 20 contoh proposal siap download, seperti proposal…
- 10 Hal Ini Cuma Dirasakan Mahasiswa Yang Menjadi Asisten… Ya bagaimanapun cara yang ditempuh untuk menjadi asisten dosen, kalian wajib punya pengalaman untuk menjadi asisten dosen ini loh. Dijamin tidak akan menyesal. Nah disini penulis merangkum hal-hal yang cuma…
- Lihat Apa yang UI Telah Lakukan Kepada (Calon) Mahasiswa… Terimakasih untuk #9: ary dan #10: UI non-aktifis atas link informasinya yang berharga dalam diskusi kita di tulisan Sebuah Pertanyaan.... Mereka memberikan link ke dua artikel online dari Media Indonesia.…
- Review Monitor Gaming OLED Alienware AW5520QF 55 Inci anakui.com - Alienware menjembatani garis antara TV dan monitor. Alienware AW5520QF 55-inci OLED melintasi batas antara monitor gaming kelas atas dan TV premium, menghadirkan performa gaming PC yang luar biasa…
- Yuk Simak 6 Daftar VPN Murah Terbaik 2022 anakui.com - VPN termurah sekarang dapat mengejar VPN termahal. Dengan VPN murah terbaik, sobat tidak perlu berhemat pada keamanan, kecepatan, atau fitur. Harga anjlok dan kualitas meningkat secara signifikan berkat…
- Fakta-Fakta Terhadap Pelaksanaan Teknis BOP-B di UI Fakta-Fakta Terhadap Pelaksanaan Teknis BOP-B di UI Bismillahirrahmanirrahim Assalammu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh Salam Sejahtera bagi Kita Semua Melalui tulisan ini, izinkan saya untuk menuliskan sejumlah fakta mengenai pelaksanaan teknis…
- Mau Kuliah di Jurusan Farmasi UI? Lihat Syarat Masuk dan… Jurusan Farmasi, hal pertama yang akan terlintas dalam pikiran kita adalah tentang obat-obatan. Ya, farmasi adalah salah satu cabang dari ilmu kesehatan yang memiliki fokus utama pada dasar-dasar atau seluk…
- Emang Seperti Apa Tipe-Tipe Mahasiswa Dari Kacamata Dosen? Nah tapi, di mata dosen, para mahasiswa memiliki berbagai tipe. Mungkin tipe-tipe ini yang menentukan perlakuan dosen kepada kalian. Di sini terdapat tipe-tipe mahasiswa menurut dosen versi AnakUI. Kalian masuk…
- Temuan TIM ADVOKASI BOP berkeadilan dan Uang Pangkal oleh… Setelah melalui proses penggodokan panjang yang disepakati bersama oleh mahasiswa (dalam hal ini BEM UI dan BEM-BEM Fakultas) dan rektorat terciptalah sistem dengan matriks yang rapi yang disebut sistem BOP…
- Bekpeker Gadungan: Journey to The East (Day 1) Jumat, 4 April 2009 BEKPEKER GADUNGAN: JOURNEY TO THE EAST (Day 1) cast: tokoh utama: gw, hoy, marlin dan samsul a.k.a si bos figuran: lause ame, adib, zakiy, opik, figuran…
- 11 Layanan VPN Terbaik 2022 Anti Blokir dan Aman anakui.com - Pada kesempatan kali ini, anak UI akan merekomendasikan daftar panduan lengkap untuk layanan VPN terbaik 2022. Sebagaimana yang kita kethaui, tidak mengherankan jika layanan VPN terbaik semakin populer.…
- Bekpeker Gadungan (Season 2) ---sebenernya, tulisan ini tadinya hanya berupa note saja, tapi demi meramaikan anakui.com, maka saya ikut posting juga disini--- Sabtu, 5 April 2009 BEKPEKER GADUNGAN: KEDIRI, KAMI DATANG (DAY 2) tips…
- 7 Aplikasi Antivirus Android Terbaik 2022, Lindungi HP Tetap… anakui.com - Aplikasi antivirus Android terbaik berguna untuk melindungi perangkat dan privasi. Memiliki salah satu aplikasi antivirus yang terinstal di smartphone atau tablet dapat melindungi dari aplikasi jahat dan jenis malware…
- Selama Masih Kuliah Cobain Deh Naik Gunung Walau Hanya… Kalau pandemi sudah mereda baru deh cobain rasanya naik gunung di tengah hamparan pohon. Bagi kalian yang masih kuliah dan menyandang status mahasiswa, cobain deh naik gunung walau hanya sekali…
- Peran Mahasiswa Indonesia Paling Ideal: Creator of Change,… memang agaknya, essay ini sangat jadul, jadul karena di ulang atau jadul karena isunya klasik. tapi entahlah, apapun itu alasannya, saya tetap menulis essay ini lantaran saya begitu prihatin akan hal…
- Hati-hati Penipuan Berkedok Dapet Bonus di Mall *Wanted! Dibawah ini adalah kronologi deskripsi aksi modus penipuan. Tulisan sangat mendetail, dilengkapi 16 keanehan (keganjilan).* Kasus kejadian: 09/07/2012 ; sekitar 15:00-17:30 WIB. Seusai melakukan ritual ibadah, Rahma (nama…
- Penerima Beasiswa dan Tanggung Jawab Sosial Kebijakan Biaya Pendidikan Masih segar dalam ingatan saya, empat tahun silam ketika salah satu mahasiswa Universitas Indonesia (UI) menerangkan tentang awal permulaan diterapkannya kebijakan Uang Pangkal (UP) di UI. Bagaimana…
- Panduan Singkat untuk Kamu yang Tertarik dengan Program… Belajar manajemen di sekolah bisnis terbaik di Indonesia? Yupz! Kamu benar! Itu adalah program studi Manajemen di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia. Ingin tahu lebih jauh program studi Manajemen…
- Pengen Kuliah di Fasilkom UI? Baca Dulu Tulisan Ini Ilmu Komputer adalah salah satu program studi yang terdapat di Fakultas Ilmu Komputer (Fasilkom) UI. Selain Ilmu Komputer, terdapat Program Studi Sistem Informasi. Bahasan berikut ini akan membantu kamu untuk…
- Update BOPB: Waktu, Nurani, dan Transparansi Waktu : Jumat, 23 Desember 2011, adalah hari terakhir wawancara untuk update BOPB bagi mahasiswa yang mengalami kesulitan ekonomi khususnya untuk departemen Matematika, departemen Kimia dan departemen Farmasi (6 bulan…
- Ide Kado Wisuda Terbaik untuk Teman dan Orang Terkasih Hal paling membingungkan kalau teman atau orang terkasih akan wisuda adalah kado yang akan diberikan. Mau memberikan sesuatu yang biasa takut mengecewakan, apalagi momen ini hadir sekali seumur hidup. Kado…
- Informasi Beasiswa S2 Dalam dan Luar Negeri Terbaru 2019 Setelah menyelesaikan program S1, ada dua jalan yang akan dipilih seseorang. Langsung bekerja untuk mendapatkan penghasilan atau melanjutkan kuliah. Mereka yang melanjutkan studi S2 lagi-lagi memilih apakah menggunakan biaya…
- Beasiswa China 2023 Untuk Melanjutkan Ke Cina anakui.com - Beasiswa China , china dengan cepat menjadi bintang baru di sektor pendidikan. Masuknya siswa internasional luar biasa, dengan lebih dari 490.000 orang asing belajar di 'Naga Merah'. Mengapa…
- Review Xbox Series X, Loading Cepat Game Berlimpah anakui.com - Temukan puncak dari upaya permainan Microsoft dalam ulasan Xbox Series X kami. Xbox Series X adalah puncak dari upaya permainan Microsoft, menggabungkan janji kinerja generasi berikutnya yang kuat dengan…
- 12 Headphone Audiophile Terbaik 2023 yang Harus Dibeli! anakui.com - Headphone audiophile terbaik menghadirkan suara terbaik dari sepasang kaleng atau earbud nirkabel. Headphone ini juga mendekatkan sobat dengan artis favorit, apa pun selera musik yang sobat senangi. Sobat mungkin…
- Debat Memang Membingungkan Penyelenggaraan OIM (Olimpiade Ilmiah Mahasiswa) Universitas Indonesia 2008 sudah berlalu. Torehan prestasi, kekecewaan, kegembiraan, semangat tanding, dan haru biru kompetisi telah terlewatkan. Tim MIPA sukses merebut piala juara umum, memupuskan…
Katanya anggaran pendidikan 20%. Tapi biaya kuliah masih mahal.
Katanya sekolah gratis. Tapi masih ada iuran BP3, uang buku, seragam, dan biaya lain-lain yg tidak terjangkau.
Tanya kenapa? Karena salah pilih presiden kali 😀
hmm.. bentar agak engga ngerti dengan kata-kata disini. default itu maksudnya apa? dari pemahaman tulisan ini bukannya default makin tinggi which means seharusnya uang kuliah dan up lebih rendah?
btw ui dibandingin itb , ugm bukannya lebih murah yah?
ya ya ya… Menurut kak J**a (mantan FIB 07), kalo UP n BOP yg ditagih stelah pengajuan keringanan msh kemahalan, ajuin lg aja,,
“Mengapa hasil keputusan bisa begitu dekat dengan batas maksimal sedangkan batas maksimal sangat jauh Dari default penghasilan?”
kayanya saya salah ketik 😀
maksud saya kaya gini: Mengapa hasil keputusan bisa begitu dekat dengan batas maksimal sedangkan penghasilan orang tua mereka sangat jauh Dari default penghasilan?
sorriiii..
@inu
maksud saya dengan default disini adalah batas penghasilan tertinggi sehingga mahasiswa tersebut harus membayar penuh. jadi yang penghasilannya dibawah default (yang katanya 77 juta itu) boleh mengajukan BOP-B
nah.. menurut teman2 bagaimana?
Selamat Pagi..
dengan segala hormat mohon untuk panitia penyeleksian BOP-Berkeadilan ditingkat Fakultas maupun orang2 yang terkait didalamnya mulai dari Kesma BEM UI sampai Kesma Fakultas2 agar dilakukan dengan SEADIL-ADILNYA karena banyak calon mahasiswa yang terancam MUNDUR/ TIDAK DAPAT MEMBAYAR KULIAH karena hasil penyeleksian BOP-BERKEADILAN tingkat UI sudah ADIL, banyak calon mahasiswa yang kurang mampu yang meminta KERINGANAN menerima keputusan hasil seleksi dengan MEMBAYAR PENUH, haruskah mereka MENGURUNGKAN NIATNYA LAGI UNTUK KULIAH DI UI?????
Sekali lagi yang untuk yang membaca tuilisan ini mohon hal ini ditanggapi dengan SANGAT SERIUS, jangan KECEWAKAN ribuan Anak Bangsa Indonesia atas UI dengan adanya “BOP-BERKEADILAN” yang katanya “ADIL”.
Terimakasih..
saya dan temen2 saya banyak yg dikabulkan lho bop berkeadilannya, mungkin tahun ini sistemnya sudah lebih baik.
wah.. beberapa teman saya malah ketinggian dapet bop-upnya..
malah ada yang ga terupdate sama sekali (ngajuin keringanan tapi tagihannya tetep full, kasian T_T)
selamat siang ..
kebetulan sekali saya membaca posting ini .
karena sesungguhnya saya adalah salah satu calon mahasisiwi UI yang merasa kurang adil dengan bop-berjkeadilan yang ditetapkan oleh UI .
penghasilan orang tua (ibu saya seorang single parent) hanya 1/5 dari UP sebesar Rp. 10.000.000. dan UP tersebut sama sekali tidak berkurang setelah saya mengajukan permohonan keringanan.
setelah itu saya mencoba lagi untuk mengajukan keberatan atas keputusan itu, pasalnya berita yang saya dengar, teman saya yang diterima di FK hanya mendapat UP sebesar Rp. 12.500.000 .
cukup murah untuk sebuah fakultas terbaik di UI !
masalahnya sekarang adalah, batas akhir pembayaran UP dan BOP tersebut paling lambat tanggal 11 Mei .
dan saya masih harus menunggu keputusan yang kedua sampai besok.
saya khawatir permohonan yang kedua saya juga tidak mendapat keringanan Lagi, oleh karena itu, apakah yang harus saya lakukan untuk hal tersebut ?
hahaha..
iya nih, saya ga jd masuk UI gara2 ga dpt BOP-B..
percuma dah lulus simak
Selamat siang..
saya salah satu calon Mahasiswa UI 2009
saya lumayan kecewa dengan keputusan BOP-Berkeadilan UI.
banyak dari teman saya yang complaint atas keputusan tersebut.
UP dan BOP yang ditentukan tidak diputuskan dengan adil (menurut pandangan saya).
tidakkah prosedur keringanan yang telah dikirim pada awal pengajuan keringanan dibaca teliti lagi.
penetapan biaya sepertinya hanya di jadikan sama untuk mahasiswa dalam satu fakultas.
saya sanksi kalau berkas keringanan diteliti atau bahkan tidak dibaca?
saya harap kedepan BOP-Beerkeadilan dapat lebih transparan dalam menentukan biaya pendidikan di UI dan lebih adil
sebagai salah satu anak UI fakultas ******i, penghasilan saudara kandung (ortu udah gak ada) di bawah 1,5 juta, awalnya juga khawatir namun pihak fakultas dan BPM fakultas dapat berkomunikasi dengan baik sehingga saya dan teman-teman yg biasa atau kurang dari segi ekonomi dapat mengajukan keringanan dengan signifikan dan alhamdulillah dengan jaringan ILUNI fakultas yang baik memberikan bantuan dengan ikhlas sehingga saya dan teman-teman mengapresiasikan dengan baik dekanat fakultas…ya mungkin di fakultas lain berbeda ya…
berkeadilan, belum mendapatkan tempat yang layak tuh…dasar pengambilan keputusannya belum sesuai.
Saya hanya menyarankan alangkah lebih bijak kalau hal-hal seperti ini diselesaikan secara kepala dingin sesuai dengan prosedur yang disediakan. Saya jadi khawatir diskusi dari anak UI seperti ini sendiri yang membuat citra UI menjadi buruk. (kalau tidak dari mana lagi)
Setahu saya banyak juga mahasiswa yang diberikan kemudahan dengan mendapat BOP sesuai dengan kemampuan keluarga.
Selain itu sebagai mahasiswa kita juga harus kritis pada berbagai permasalahan yang diangkat, apakah kita sebagai mahasiswa ini malah menjadi alat untuk beberapa mahasiswa yang mencoba mengakali sistem untuk dapat membayar dibawah kemampuannya.
Sebagai mahasiswa UI juga kita tentunya merupakan insan2 yang menghargai pendidikan, yang rela berkorban untuk mendapatkan pendidikan berkualitas dibandingkan memenuhi nafsu konsumsi (ganti handphone, dll)