Kerusuhan di Pelauw, Maluku Tengah, Salah Satu Korbannya adalah Keluarga dari Mahasiswa UI. Ayo Kita Bantu!

 

Ilustrasi Kerusuhan
Ilustrasi Kerusuhan (gambar dari Antaranews)

Ambon (ANTARA News) – Sedikitnya lima orang tewas dan 300 rumah dibakar atau terbakar dalam konflik internal marga Salampessy di Negeri Pelauw, Kecamatan Haruku, Kabupaten Maluku Tengah yang terjadi sejak Sabtu pagi.

“Pertikaian internal antarwarga Pelauw ini hanya dipicu oleh perbedaan pendapat untuk menentukan tanggal pengresmian rumah adat Salampessy,” kata Kabid Humas Polda Maluku, AKP Johanes Huwae kepada ANTARA di Ambon, Sabtu.

Polda Maluku untuk sementara telah mengirimkan satu Satuan Setingkat Kompi (SSK) di lokasi kejadian untuk meredam pertikaian warga.

Sumber: http://www.antaranews.com/berita/296879/pelauw-rusuh-lima-tewas-dan-300-rumah-terbakar

“Urusan kita adalah soal turun tangan atau lipat tangan. Kalian pilih turun tangan..”

Anies Baswedan, saat Pelepasan Pengajar Muda Angkatan I-

Turut berduka cita dalam kerusuhan di Negeri Pelauw, Kecamatan Haruku, Kabupaten Maluku Tengah yang menewaskan paling sedikitnya lima orang dan 300an rumah terbakar habis. Salah satu korban tersebut merupakan keluarga dari mahasiswa UI, yakni Mantek Sangadji Tb (Program Studi Jawa 2010 FIB UI). Semoga keluarga yang ditinggalkan tabah dan sabar.

Menindaklanjuti dari hal di atas, kami dari Departemen Sosial Masyarakat BEM FIB UI 2012 berencana untuk membantu meringankan beban para korban dengan cara mengumpulkan sumbangan berbentuk:
– uang
– pakaian layak pakai,
– makanan dan susu bayi,
– selimut.

Sumbangan dapat dikumpulkan di Ruang BEM FIB UI (9.201) mulai 13 Februari 2012 pukul 08.00 WIB. Atas partisipasinya, kami ucapkan terima kasih.

Atau bisa juga transfer uang ke Arif Nur Setiawan (Kadept SOSMAS BEM FIB UI 2012) BNI Cabang UI Depok 0200192647 (Jika sudah transfer harap konfirmasi via sms ke 085725649789) Terima kasih.

atau bisa juga lewat Wahyu Awaludin (08567081065)

Atau bisa juga membantu dengan cara menyebarkan info ini lewat share status  FB saya di http://facebook.com/wahyu.awaludin1 atau RT tweet saya tentang hal ini di @wahyuawaludin di bagian favorite tweets di https://twitter.com/#!/wahyuawaludin/favorites

Leave a Comment