Nih Info Lowongan Magang Bulan Juni Buat Kamu!

Sebagai mahasiswa, tentunya kita juga ingin mencoba hal baru untuk meningkatkan soft skill yang tidak bisa kita dapatkan di dalam kelas. Terlebih lagi di tengah kondisi saat ini yang serba daging, kita benar-benar membutuhkan aktivitas tambahan untuk meningkatkan kualitas diri.

Nah, salah satu hal yang bisa kita lakukan sebagai mahasiswa adalah magang atau internship! Jika kamu juga sedang mencari info magang di bulan Juni ini, maka artikel ini memang untuk kamu. Yuk simak lowongan apa saja yang sedang buka magang untuk mahasiswa!

1. CIMB Niaga

Siapa yang tidak tahu Bank CIMB Niaga? Nah, sekarang Bank CIMB sedang membuka lowongan magang, lho! Peserta magang dengan performa  terbaik juga akan memiliki kesempatan untuk mendapatkan full-time contract atau development program setelah kelulusannya.

Dengan mengikuti program magang di CIMB Niaga, kamu akan dikenalkan kepada kesempatan emas dalam berkarir di dunia perbankan. Program ini dimulai dengan pengenalan akan budaya dari perusahaan dan juga pengenalan akan proses kerja di industri perbankan dengan dimbimbing oleh pemimpin dari CIMB Niaga. Juga akan menyediakan sesi pelatihan dan pengenalan supaya masa magang kamu dengan menjadi sebuah masa  menyenangkan dan tidak terlupakan.

Kualifikasi:

  • Minimal mahasiswa tahun kedua di D3 dari segala jurusan
  • Minimal mahasiswa tahun ketiga di D4 dan S1 dari segala jurusan
  • Memiliki prestasi akademik yang baik, IPK minimal 3,00.
  • Berperan aktif dalam kegiatan non akademik termasuk olahraga
  • Memiliki keinginan yang kuat untuk belajar dan berhasil
  • Memiliki semangat yang besar
  • Memiliki kemampuan komunikasi dan interpersonal yang baik
  • Mampu bekerja dengan baik, baik secara individu maupun kelompok

Nah, menarik banget kan? Untuk info lebih lanjut kamu bisa cek di link berikut ini ya!

Source: stock.adobe.com by JoyImage

BACA JUGA: 4 Tips Tetap Stunning meskipun Magang di Rumah

2. Tokopedia

Perusahaan yang pernah berkolaborasi dengan artis mancanegara ini juga sedang membuka lowongan magang di banyak posisi loh. Check it out!

  • Graphic Designer (Desainer Grafis)

Kualifikasi:

  • Mahasiswa semester akhir jurusan Desain Komunikasi Visual, Desain Grafis, Multimedia Kreatif atau setara (Lebih disukai lulusan baru).
  • Mahir menggunakan Adobe Creative Suite (Adobe Illustrator, Adobe Photoshop, dll).
  • Memiliki portofolio digital dan elemen grafis lainnya yang powerful.
  • Teliti terhadap detail dan estetika.
  • Komunikatif dan mampu bekerja dalam tim.
  • Mampu bekerja dengan baik di lingkungan yang serba cepat dan di bawah tekanan.
  • Bersedia bekerja full time pada hari Senin s.d.Jumat.
  • Mampu bekerja selama minimal 3-6 bulan Magang (5 hari per minggu, 9 jam/hari).

 

  • People Experience Creative

Kualifikasi:

  • Mahasiswa S1 jurusan Desain Komunikasi Visual, Desain Grafis, Multimedia Kreatif dan sejenisnya.
  • Mahir dalam mengedit dan menggunakan perangkat lunak grafik vektor seperti Adobe Illustrator atau perangkat lunak yang setara.
  • Mahir dalam membuat video kreatif dan mengedit dengan perangkat lunak pengeditan seperti Adobe Premiere dan Adobe After Effects.
  • Mahir dalam Adobe Premiere atau perangkat lunak pengeditan video yang setara. Kemahiran dalam After Effect akan menjadi nilai tambah.
  • Memiliki portofolio digital dan elemen grafis lainnya yang powerful.
  • Berpikir kreatif; mampu melihat dan mengidentifikasi masalah dengan jelas dan memberikan solusi out-of-the-box
  • Memiliki pengetahuan yang baik tentang praktik sumber daya manusia merupakan nilai tambah
  • Memiliki kemampuan Bahasa Inggris secara tertulis yang baik
  • Memiliki rasa empati yang tinggi
  • Nyaman bekerja dalam tim maupun individu
  • Mahir dalam menulis konten sangat diinginkan
  • Minimal 6 bulan masa magang (5 hari/minggu, 8 jam/hari)
  • Harap lampirkan portofolio (poster dan video) bersama dengan CV anda, atau berikan tautan langsung ke portofolio Anda.
Sumber: stock.adobe.com by Auremar
  • UI Designer Intern

Kualifikasi:

  • Fresh graduates dari semua jurusan. Mahasiswa undergraduates dipersilakan untuk melamar.
  • Memiliki pemahaman yang baik mengenai proses desain
  • Akrab dengan alat desain (seperti Figma, Photoshop, Illustrator) dan alat Prototyping (seperti InVision, Marvel, dll.)
  • Memiliki pemahaman dasar mengenai Android & iOS
  • Keterampilan tipografi yang baik, desain struktural dan arsitektur informasi
  • Pemahaman yang baik tentang merek perusahaan
  • Team player, berpengalaman dalam bekerja dengan tim yang gesit
  • Keterampilan pemecahan masalah yang baik, terutama dalam menyeimbangkan estetika desain dan kebutuhan produk
  • Dapat bergabung secepatnya (diutamakan sekitar bulan Juni) dan mengikuti masa magang minimal tiga bulan.
  • Bersedia bekerja setiap hari Senin s.d. Jumat selama 9 jam kerja (termasuk 1 jam istirahat).

Yuk, segera daftar di link ini: info magang Tokopedia 

BACA JUGA: Selain Menambah Pengalaman, Ini 5 Manfaat Ikut Magang

3. Unilever

Sama halnya dengan Tokopedia, Unilever juga membuka lowongan magang di beberapa posisi untuk kamu mahasiswa undergraduate, diantaranya:

  • Marketing
  • Supply Chain
  • Customer development
  • Finance
  • Human resources

Kualifikasi:

  • IPK tidak kurang dari 3.0
  • Lancar berbahasa Inggris (lisan dan tertulis)
  • Disarankan untuk menyesuaikan departemen internship pilihan dengan latar belakang pendidikan. Namun, jika memang memiliki passion pada departemen tertentu dari latar pendidikan mendukung, silahkan daftar pada departemen yang diinginkan.
  • Bersedia melakukan full-time internship untuk 2-6 bulan di Unilever
  • Memiliki passion untuk meniti karir di industri FMCG setelah lulus kuliah

Untuk tahapan seleksi dari Unilever, kamu cukup mendaftarkan diri secara online, melakukan tes online, mengikuti Focus Group Discussion, dan wawancara loh. Tunggu apa lagi?

Yuk segera simak lebih rinci di laman resmi Unilever

Kalau kamu tertarik untuk mendaftar magang, daftarkan diri kamu secepatnya ya! Lowongan magang yang sudah dipaparkan akan langsung ditutup begitu kuota pendaftar sudah terpenuhi. Yuk, jangan sampai ketinggalan!

Leave a Comment