Peraturan Peserta JGTC Competition

  1. JGTC Competition akan diadakan 2 tahap, tahap pertama merupakan tahap penyisihan yang akan diadakan tanggal 3-4 November 2012 di Fountain Atrium Grand Indonesia Tahap kedua merupakan final round yang terdiri dari 5 band yang lolos dari tahap penyisihan yang akan diadakan tanggal 17 November 2012 di Piazza Gandaria City.
  2. Satu Band Peserta JGTC Competition maksimal terdiri dari 10 orang.
  3. Setiap band tidak boleh beranggotakan player di atas usia 25 tahun.
  4. Setiap Band diwajibkan mengirimkan minimal 2(dua) orang player untuk mengikuti Free Clinic yang akan diadakan pada tanggal 4 November 2012.
  5. Setiap anggota Band peserta JGTC Competition dianjurkan non-professional atau amatir, dan belum pernah membuat recording dengan label baik major maupun indie, serta belum pernah dibayar secara profesional pada suatu event besar.
  6. Pada qualification round dan final round, para Band Peserta JGTC Competition akan memainkan dua kategori lagu yaitu Kategori Lagu Wajib dan Kategori Lagu Bebas.
  7. Untuk Kategori Lagu wajib Qualification & Final Round, lagu yang ditentukan oleh Dewan Juri, yaitu: (pilih salah satu)
    1. All The Things You Are – Jerome Kern
    2. All Blues – Miles Davis
    3. Cantaloupe Island – Herbie Hancock
  8. Untuk Kategori Lagu Bebas Qualification & Final Round [Diaransir Ulang dengan Teknik Jazz] lagu dipilih oleh Band Peserta JGTC Competition itu sendiri. Lagu bebas harus bergenre Blues atau Jazz Blues.
  9. Waktu kotor di atas panggung adalah 20 menit (sejak MC memanggil Band Peserta JGTC Competition naik ke panggung).
  10. Bagi Band Peserta JGTC Competition diwajibkan datang satu jam sebelum main.
  11. Apabila setelah pemanggilan sebanyak 3 kali (15 menit), peserta belum datang maka peserta dikenakan diskualifikasi dan uang pendaftaran tidak dikembalikan.
  12. Biaya pendaftaran untuk setiap Band peserta JGTC Competition sampai dengan tanggal 9 Oktober 2012 sebesar  Rp 300.000,- / Band.
  13. Band akan dianggap sebagai peserta JGTC Competition apabila telah mendaftar dan membayarkan down payment sebesar Rp 150.000,- atau melunasi uang pendaftaran.
  14. Tidak ada pengembalian uang  diakibatkan pembatalan dan lain hal.
  15. Band Peserta JGTC Competition diperkenankan untuk membawa alat tambahan sendiri, disarankan membawa gitar dan bass masing-masing untuk menghindari pengurangan waktu.
  16. Pemanggilan band yang akan tampil dilakukan selama 15 menit sebelum waktu band tampil, dan akan dilakukan oleh MC dan LO dari band, yaitu sebanyak 3x selama 15 menit.
  17. Setiap peserta harus hadir dalam technical meeting di Student Centre FEUI pada Jumat, 2 November 2012 jam 9.00-12.00*
  18. Perwakilan dari band yang tidak mendatangi technical meeting dengan alasan yang tidak jelas akan didiskualifikasi.
  19. Setiap band diberi dispensasi waktu keterlambatan technical meeting selama 1 jam, jika tidak datang lebih dari 1 jam tanpa alasan yang jelas, maka akan didiskualifikasi.
  20. Segala peraturan lainnya akan dibahas pada saat technical meeting.
  21. Kriteria penilaian juri akan dibahas pada saat technical meeting.
  22. Menyertakan fotokopi KTP (1 lembar) dan pas foto (2 lembar) untuk masing-masing anggota band, diserahkan paling lambat pada saat technical meeting.

E-mail  : jgtc.exhibition35@gmail.com

Contact Person

– Uti                 : 081311262601

– Nuel             : 085885673273

Leave a Comment