Masing-masing penghuni kampus pasti punya karakteristik yang berbeda. Mulai dari yang baik hati hingga tukang modus. Di sini penting bagi kamu untuk mengenal dan membangun hubungan baik dengan senior di kampus. Supaya bila ada kesulitan, senior dapat segera membantu kamu menyelesaikan permasalahan terkait perkuliahan. Yuk simak dulu 5 tipe senior saat kuliah yang sudah Anak UI rangkum untuk kalian!
1. Selebgram
Tipe senior yang satu ini gampang banget dikenali. Dengan tampang rupawan dan tampilan bak selebriti papan atas, gak heran kalo mereka punya ribuan hingga ratusan ribu pengikut. Nah, umumnya senior yang masuk dalam kategori ini punya teman yang sama eksisnya seperti mereka. Karena lingkup pergaulan yang terlihat berbeda, senior tipe ini sering dianggap sombong dan doyan pilih teman. Padahal, mungkin mereka gak sombong, kok. Hanya saja mereka sibuk mengurus endorse dan paid promote yang masuk di akun media sosial mereka, sehingga mereka gak punya waktu untuk ikut organisasi atau sekedar basa-basi.
BACA JUGA:Â Bete Berangkat ke Kampus Macet dan Ribet? Naik Helikopter Aja!
2. Senior Gila Hormat
Katanya, yang muda harus hormat pada yang tua. Eits, tapi kalo hormat berlebihan ya gak bener juga.
Di awal perkuliahan, kamu pasti bakal nemu modelan senior gila hormat. Misalnya nih, junior dilarang makan di meja kantin tertentu, senior yang doyan merintah, nyerobot antrian, hingga gak boleh membantah omongan senior. Pokoknya junior dilarang kurang ajar dan harus selalu sopan dengan senior. (Padahal definisi kurang ajar versi senior ini sering gak masuk akal sih).
Nah, jika kamu harus berhadapan dengan senior modelan seperti ini, gak ada salahnya kok mengingatkan sesama untuk saling menghargai satu sama lain, terlepas dia kakak tingkat atau bukan. Pokoknya, jangan segan untuk menegur perlakuannya jika kelewat batas ya!
3. Tukang Modus
Masa orientasi kehidupan kampus merupakan ajang yang tepat bagi senior untuk tebar pesona di hadapan mahasiswa baru. Biasanya, dari hari pertama, senior ini udah pasang target untuk deketin maba. Biasanya, senior yang masuk kategori ini sangat tenar di kalangan junior. Tak jarang, mereka gencar melakukan beragam kebaikan penuh modus untuk menggaet perhatian junior favoritnya.Kalo kamu ketemu senior yang seperti ini, gak ada salahnya kok merespon sikap mereka. Ya siapa tau jadian dan langgeng kan. Lumayan, nanti kamu punya kenangan manis yang bisa diceritakan setelah lulus nanti.
BACA JUGA:Â Mahasiswa UI Jabodetabek, Pilih PP atau Ngekos?
4. Senior Galak
Senior modelan ini biasanya dapat kamu temukan saat mengikuti orientasi kampus. Tugasnya sebagai komisi disiplin membuat mereka harus jaga image dan terlihat garang di depan maba. Saat orientasi dimulai, mereka juga akan bertugas untuk memeriksa barang bawaan dan kelengkapan para mahasiswa baru. Nah, kalo kamu ketahuan membawa barang ‘haram’, siap-siap aja diomeli habis-habisan dan barang bawaanmu disita.
Bila kamu perlu berurusan dengan senior tipe ini, anggap saja bahwa sikap galak mereka adalah perwujudan niat untuk membimbing kamu supaya jadi mahasiswa tangguh dan tahan banting. Toh, selepas orientasi, mereka akan berubah wujud menjadi sosok yang ramah kok!
5. Senior ‘Malaikat’
Kalo tadi ada senior galak, sekarang kita masuk ke tipe senior selanjutnya. Yup! Senior ‘Malaikat’. Dibilang malaikat karena senior tipe ini senang membantu mahasiswa dan mendengarkan keluh kesah mahasiswa baru terhadap pelaksanaan orientasi kampus. Karakternya yang bagaikan malaikat; ramah, murah senyum, dan penuh perhatian layak jadi senior favorit mahasiswa baru!
Itulah berbagai tipe senior yang kerap kamu temui saat menjalani perkuliahan. Kalo kamu pernah ketemu senior yang tipe seperti apa sih? Yuk, ceritakan pengalamanmu di kolom komentar!
BACA JUGA:Â Tips Menghadapi Senior di Kehidupan Perkuliahan Â
Sumber gambar header: Flickr Draco a.k.a. Destri
Daftar Isi