6 Mahasiswa UI Wakili Indonesia di AYLE 2012 Singapura

Delegasi AYLE Indonesia

Suatu hal yang sangat membanggakan, sebanyak enam mahasiswa Universitas Indonesia (UI) menjadi delegasi Indonesia dalam ajang ASEANpreneurs Youth Leaders Exchange, yang dilaksanakan pada tanggal 14 hingga 19 Februari 2012 di Singapura. ASEANpreneurs Youth Leaders Exchange (AYLE) merupakan ajang bergengsi untuk mempertemukan para pemuda se-Asia Tenggara untuk saling mendapatkan pengetahuan lebih mengenai dunia bisnis dan usaha dari para pengusaha tingkat dunia dan juga untuk saling berbagi pengalaman menjalankan usaha di negara masing-masing.

Adapun mahasiswa UI sekaligus delegasi Indonesia tersebut datang dari berbagai fakultas yang berbeda, yaitu Fakultas Teknik (FT): Refaldo Fanther; Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisip): Indah Gilang Pusparani, Wulan Apriliani, dan Melia Halim; serta Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya (FIB): Amelia Djamil dan Sisca Ellyanto. Mereka berhasil lolos dalam seleksi yang sangat ketat yang dilakukan oleh NUS Entrepreneurs Society (NES), dimana jumlah pendaftarnya adalah ratusan orang yang berasal dari semua negara di kawasan Asia Tenggara.

Dalam AYLE 2012 ini, Indonesia berhasil menjadi delegasi terbanyak dengan meloloskan 16 orang yang berasal dari Universitas Indonesia (UI), Institus Teknologi Bandung (ITB), Universitas Airlangga (UNAIR), Universitas Brawijaya (UNIBRAW), Universitas Pelita Harapan (UPH), dan Universitas Bakrie (UB). Sebagai delegasi Indonesia, mereka semua mendapatkan dukungan langsung dari Garuda Indonesia sebagai Official Flight Company untuk ASEANpreneurs Indonesia.
Selain menjadi Delegasi Indonesia dalam AYLE 2012, beberapa delegasi dari Indonesia catatan-catatan manis, yaitu Indah Gilang pusparani bertindak sebagai External Affairs Executive ASEANpreneurs Pusat Singapura yang memperkuat relasi langsung antara ASEANpreneurs pusat di Singapura dan ASEANpreneurs Indonesia, sedangkan Refaldo Fanther & Melia Halim bertindak sebagai Country Manager ASEANpreneurs Indonesia yang bertugas untuk mempersiapkan delegasi Indonesia dalam berbagai hal terkait dengan rangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh ASEANpreneurs Singapura. Satu hal yang membanggakan juga adalah Refaldo Fanther berhasil menjadi Country Manager yang memberikan rekomendasi terbanyak pada saat pendaftaran AYLE 2012.

Pada saat pelaksanaannya, AYLE 2012 berhasil menginpirasi seluruh delegasi dari seluruh Asia Tenggara dengan menghadirkan pembicara-pembicara yang luar biasa, seperti Adam Khoo seorang pengusaha sekaligus salah satu motivator terbaik Asia, Matthias Gelber Social Entrepreneur Dunia, Moonshi pengusaha IT dunia, dan masih banyak lagi. Bukan hanya workshop saja yang diberikan di AYLE 2012, tetapi juga presentasi mengenai dunia usaha di masing-masing negara, hiburan yang menyenangkan di Singapura, Team Building, & juga Cultural Exchange. Jadi, para peserta AYLE tidak hanya diberikan inspirasi saja, tetapi juga menginpirasi para peserta lain dari seluruh Asia Tenggara.

AYLE diharapkan menjadi awal persahabatan pemuda-pemuda di kawasan Asia Tenggara, mampu menghasilkan hubungan professional di kemudian hari, dan bertemu lagi dalam kesuksesan di masa yang akan datang. Dan tentu dengan banyaknya mahasiswa UI yang turut serta, maka mereka diharapkan mampu menjadi tonggak kewirausahaan di Indonesia dan kawasan Asia Tenggara.

Leave a Comment