Melalui kegiatan sebelumnya yaitu Creativity of Administrasi Niaga (CAN) pada tahun 2013, kemudian di tahun 2014 berganti menjadi Business Administration Competition (BAC), dan pada tahun 2015 ini berganti nama menjadi Business Administration Contest (BAC), kami berusaha dengan keras untuk mendedikasikan keikutsertaan kami dalam memajukan bangsa dengan lebih baik lagi dari sebelumnya dan dapat bersaing dalam kancah dunia internasional.BAC diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Administrasi Niaga, Politeknik Negeri Jakarta. Tentunya akan menjadi suatu kebanggaan jika event ini dapat menjadi event besar di tahun-tahun berikutnya.
Pada program kerja Himpunan Mahasiswa Administrasi Niaga tahun ini, kami menambahkan content “Lomba Komunikasi Bahasa Indonesia” pada acara Business Administration Contest tahun 2015 ini. Kegiatan ini dimaksudkan untuk meningkatkan kecintaan para siswa/i akan bahasa Indonesia sekaligus memperkenalkan Jurusan Adiminstrasi Niaga, Politeknik Negeri Jakarta kepada Siswa/i SMA/K dan masyarakat umum lainnya. Lomba Komunikasi Bahasa Indonesia sendiri teridiri dari 4 lomba yaitu lomba membaca puisi, lomba membaca berita, lomba narasi dan lomba pidato yang akan berlangsung padatanggal 23-24 Maret 2015. Dan untuk lomba mahasiswa/i sendiri terdiri dari 4 lomba yaitu lomba Typing Contest, English Debating Competition, Sercretariat, Meeting Preparation, dan Business Presentation yang akan berlangsung pada tanggal 25-26 Maret 2015. Dan pada 3 hari terakhir yaitu pada tanggal 25, 26, dan 27 Maret 2015 akan ada bazaar dimana pengisi boothnya merupakan mahasiswa/i jurusan Administratsi Niaga.