Teman-teman, tahukah kita bahwa ada satu lagi kesempatan bagi Universitas Indonesia untuk memperbaiki citra dan prestasinya di tingkat Asia? Kesempatan itu datang kepada 3 orang mahasiswa Fasilkom, yaitu Teddy 2005, Ricky Suryadharma 2005, dan Erik Dominikus 2007.
Mereka bertiga akan mengikuti lomba ACM Asia International Collegiate Programming Contest 2007 yang diselenggarakan di National University of Singapore, Singapura, 13-14 Desember 2007 ini. Kompetisi ini menguji kemampuan algoritma dan pemecahan masalah, pemrograman, dan struktur data.
Sekedar informasi saja, ACM Asia International Collegiate Programming Contest ini sendiri adalah salah satu tahap seleksi menuju ACM International Collegiate Programming Contest, kompetisi sejenis dengan persaingan level internasional.
Teman-teman semua, doakan Teddy, Ricky, dan Erik agar dapat memberikan yang terbaik, dan mengharumkan nama Fasilkom UI khususnya, Universitas Indonesia dan bangsa Indonesia secara umum.
kok erik angkatan 2005,dia kan angkatan 2007….
wa..wah…ada sabotase angkatan nih….
Teriring doa, semoga bendera UI terus berkibar ^_^ sukses !
@fasilkom 2007
maaf salah ketik.. sudah diganti kok.. terimakasih atas koreksinya…
Masih blom berubah man…si Erik masih tertulis angkatan 2005…
selamat berjuang ya kawan !! jangan lupa oleh-olehnya…;P
Kalau menang,,,makan-makan,,,hehehe
Semangat buat kalian bertiga (mereka tahu ga yah?)
hummm enaknyaa yang taon ini langsung ke luar negri yaa??,, waaahh taon lalu si masi ada seleksi nasional dulu.. ampe 2 kali lagi… huhuhuhuhu
semangat rick,, hohohoho..jangan mau kalah lagi ama anak BINUS hohohohoho
smangat! ayo harumkan nama UI!