Hai, anakUI! Ingat nggak, kalau kita pernah bahas tentang rasa kesepian atau loneliness di sini? Nah, hari ini kita akan bahas mengenai kesehatan mental lagi, dan kali ini mengenai cara menjaganya: yaitu dengan bermain dengan hewan peliharaanmu di rumah. Wah, ternyata hewan peliharaan bisa membantu jadi “obat” bagi masalah kesehatan mental kita seperti kesepian di tengah-tengah #dirumahaja, ya? Yuk kita bahas sama-sama.
Masalah Kesehatan Mental terhadap Kaum Muda
Masalah kesehatan mental dapat terjadi pada siapa saja dan karena banyak hal yang berbeda-beda. Misalnya, seperti ketika merasa sendirian dan merasa ditinggalkan oleh teman-teman dan orang-orang di sekeliling kita di masa pandemi ini, sehingga timbul rasa kesepian. Bisa juga, merasa tidak berguna karena tidak bisa menguasai matakuliah tertentu atau IPK yang tidak kunjung membaik. Masalah pribadi seperti putus cinta, masalah keluarga juga bisa memicu timbulnya masalah kesehatan mental, loh.
Beberapa masalah kesehatan mental atau mental health problems yang bisa terjadi dari kesepian adalah depresi dan risiko bunuh diri, loh. Bahkan, data dari Riskesdas (2013) di Departemen Kesehatan RI (2016) mengatakan bahwa jumlah masalah kesehatan mental emosional seperti tanda-tanda depresi dan ansietas yang terjadi pada umur 15 tahun keatas mencapai 14 juta jiwa atau 6% dari populasi Indonesia. Serem, ya.
Terus, kesehatan mental dan hewan peliharaan hubungannya apa?
Masalah keseharan mental bisa terjadi pada siapa saja, termasuk di usia muda. (Source: Positiveroutines)
Kesepian tidak bisa kita biarkan begitu saja karena dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius. Maka, kesepian harus diatasi baik dengan bertemu, melakukan kontak sosial dan berhubungan dengan orang lain. Masalahnya, masa-masa pandemi ini pasti menyulitkan kita untuk bertemu dengan orang lain. Nah, selain bertemu dengan manusia, ternyata hewan peliharaan juga dapat membantu kita mengatasi kesepian dan meningkatkan kesehatan mental kita loh, dan hal ini sudah dibuktikan oleh beberapa eksperimen. Berikut ini ada hal-hal yang bisa dilakukan peliharaan kita untuk memulihkan kesehatan mental kita dan menghindarkan dari masalah kesehatan mental (Therapy Pet Organization, 2017):
1. Memberikan Rasa Tanggungjawab
Memberi makan hewan peliharaan membuat kita merasa memiliki tanggung jawab. (Source: Advantage Petcare)
Mungkin banyak yang gak mau memelihara hewan peliharaan seperti anjing atau kucing karena “gak mau repot”. Males kasih makan, males memandikan, membersihkan kotoran, dan sebagainya. Namun ternyata banyak ahli yang mengklaim bahwa memberikan rasa tanggungjawab dapat membantu menjaga kesehatan mental seperti memberikan tujuan akan hari-hari seseorang. Dengan adanya tujuan tersebut, seseorang akan merasa bahwa dirinya dibutuhkan dan memiliki tujuan hidup, sehingga memiliki semangat untuk tetap hidup demi hewan peliharaannya. Gak hanya untuk pemuda, hal ini juga berguna banget untuk para lansia yang semakin tua semakin merasa tidak dibutuhkan, karena dengan adanya hewan peliharaan mereka akan merasa dibutuhkan, loh.
2. Berdampak Baik Pada Kesehatan
Menurut riset, memelihara hewan peliharaan dapat berdampak baik kepada kesehatan seperti mengurangi stress, menurunkan tekanan darah dan meningkatkan hormon-hormon baik yang meningkatkan perasaan bahagia seperti hormon endorfin. Banyak loh, yang mengatakan bahwa mengelus hewan peliharaan atau memeluk hewan peliharaan membuat mereka merasa bahagia dan menurunkan stress mereka. Selain itu, bermain bersama hewan peliharaan juga dapat menghindari kita dari stress karena mengeluarkan hormon oksitosin, loh.
3. Memberi Perspektif Baru
Dengan memelihara hewan peliharaan, kita bisa memperoleh perspektif baru dalam kehidupan. Untuk orang-orang yang putus asa, mereka akan dapat merasakan dicintai dan akhirnya dapat memiliki perspektif baru dalam kehidupannya.
4. Memberi Rasa Cinta dan Penerimaan
Cinta dari hewan peliharaan merupakan cinta yang tulus. (Source: Contxto)
Hewan peliharaan kita mencintai kita tanpa alasan dan menerima kita apa adanya tanpa menghakimi. Dengan rasa cinta dari peliharaan, seseorang dapat terhindari dari rasa terasingkan dan rasa kesepian, loh. Cinta dari hewan peliharaan juga dapat menghindari kita dari ansietas atau kecemasan berlebihan dan stress.
5. Distraksi yang Baik
Pernah merasa khawatir karena banyak banget hal yang dicemaskan dan dipikirkan, atau memiliki pengalaman yang traumatis dan sulit dilupakan? Hewan peliharaan bisa membantumu melupakan sejenak akan hal-hal yang membuat pikiranmu penuh dan cemas, melalui bermain bersama dan berjalan-jalan bersama loh! Dengan begini, seseorang dapat pulih dari pengalaman yang traumatis atau bahkan depresi.
***
Bisa dilihat kan, betapa bermanfaatnya memelihara hewan peliharaan untuk kesehatan mental kita? Namun diingat juga ya, bahwa hewan peliharaan adalah makhluk hidup yang butuh disayangi dan dirawat dengan baik. Sayangi hewan peliharaanmu seperti mereka menyayangimu, ya!
Referensi
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2016, October 6). PERAN KELUARGA DUKUNG KESEHATAN JIWA MASYARAKAT. Retrieved from http://www.depkes.go.id/article/print/16100700005/peran-keluarga-dukung-kesehatan-jiwa-masyarakat.html
Nurlayli, R. K. (2014). KESEPIAN PEMILIK HEWAN PELIHARAAN YANG TINGGAL TERPISAH DARI KELUARGA. Jurnal Ilmiah Psikologi Terapan Vol. 02 No. 01.
TherapyPet. (2017, February 28). 5Ways Pet Relieve Depression. Retrieved from TherapyPet: https://therapypet.org/blog/5-ways-pets-relieve-depression/
Gambar header. Selain lucu, hewan peliharaan ternyata juga bermanfaat untuk kesehatan mental. (Source: The Conversation)
Cara menggunakan VPN yang Benar, Mudah, dan Aman anakui.com - Sobat tidak memerlukan pengetahuan IT yang luas untuk mempelajari cara menggunakan VPN. Faktanya, sobat hanya membutuhkan beberapa langkah sederhana, mulai dari mendapatkan VPN hingga membuka blokir konten yang…
15 Pekerjaan Sampingan Mahasiswa dengan Penghasilan… Masa perkuliahan memang jadi masa paling tepat untuk menimba pengalaman. Bukan hanya dari kelas-kelas di kampus, tetapi juga dari kegiatan lain seperti unit kegiatan mahasiswa, organisasi, hingga pekerjaan sampingan. Jenis…
Review Xbox Series X, Loading Cepat Game Berlimpah anakui.com - Temukan puncak dari upaya permainan Microsoft dalam ulasan Xbox Series X kami. Xbox Series X adalah puncak dari upaya permainan Microsoft, menggabungkan janji kinerja generasi berikutnya yang kuat dengan…
Menjalani Masa-Masa Sulit Ketika Gap Year Berawal dari cerita salah satu adik kelas saya semasa SMA yang memilih untuk tidak langsung melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi, hal ini membuat saya mencari tau lebih lanjut tentang gap…
BUNGKUS LONTONG ( besok mau wawancara beasiswa, malah bikin cerita. Semoga bisa terbit di anakUI.com ) JUMAT. 3 JUNI 2011 BUNGKUS LONTONG . Cerita berikut ini fakta. Orang-orang nya benar-benar ada dan…
7 Monitor Terbaik 2022 untuk Berbagai Keperluan anakui.com - Ini adalah monitor terbaik untuk bekerja, bermain, dan segala sesuatu di antaranya. Monitor terbaik dapat membangun ruang kerja PC ideal atau memutakhirkan meja dan meningkatkan pengalaman komputasi secara…
Kalian Merasa Salah Jurusan? Lakukan 6 Hal Ini! Pernah gak sih, berpikiran seperti itu? Jangankan yang memilih jurusan asal-asalan atau yang tidak diterima di jurusan pilihan pertama, mahasiswa yang masuk ke jurusan pilihan pertamanya sendiri bahkan mungkin pernah…
Informasi Beasiswa S2 Dalam dan Luar Negeri Terbaru 2019 Setelah menyelesaikan program S1, ada dua jalan yang akan dipilih seseorang. Langsung bekerja untuk mendapatkan penghasilan atau melanjutkan kuliah. Mereka yang melanjutkan studi S2 lagi-lagi memilih apakah menggunakan biaya…
KALE11DOSKOP: 11 Hal yang Cuma Dirasakan Anak UI Angkatan… Sebagai salah satu bagian angkatan paling tua di program S1 saat ini, gue tergerak untuk merangkum apa saja yang udah dirasakan sama angkatan 2011 selama ngampus di belantara hutan selama…
10 Hal Ini Cuma Dirasakan Mahasiswa Yang Menjadi Asisten… Ya bagaimanapun cara yang ditempuh untuk menjadi asisten dosen, kalian wajib punya pengalaman untuk menjadi asisten dosen ini loh. Dijamin tidak akan menyesal. Nah disini penulis merangkum hal-hal yang cuma…
BEKPEKER GADUNGAN (SEASON 4) senin, 6 april 2009 BEKPEKER GADUNGAN: MESJID AGUNG DEMAK kami bangun jam setengah 5 pagi, gw padahal baru tidur satu setengah jam doang.. mana gw doang yang tidur tanpa beralaskan…
Peran Mahasiswa dalam Menghadapi “New Normal” Disamping banyaknya problematika selama #DirumahAja, kini pemerintah punya wacana baru yaitu “New Normal” dalam menghadapi pandemi COVID-19. Apa sih “New Normal” itu? Apa saja yang perlu dipersiapkan? Apa yang bisa…
FKM UI Lakukan Edukasi Kesehatan saat #Dirumahaja Kegiatan edukasi dari FKM ini bisa jadi jawaban terhadap peluang untuk mengedukasi dan sosialisasi informasi yang valid untuk membantu masyarakat menghadapi kondisi pandemi.
Bercita-Cita jadi Mahasiswa Seimbang? Yuk Ikuti Tips Berikut… Menjadi mahasiswa seimbang tidak berarti kita harus menjadi seseorang yang sempurna, kok! Menjadi mahasiswa seimbang berarti kita harus mampu me-manage diri dengan baik sehingga kita dapat memberikan porsi-porsi yang sesuai…
10 Ide Bisnis Untuk Mahasiswa, Menarik untuk Dieksplorasi! Selain kegiatan perkuliahan, mahasiswa dapat mengisi waktunya dengan beragam aktivitas lain. Ada yang menyibukkan diri dengan mengikuti berbagai seminar dan workshop, ada pula yang aktif sebagai panitia event di kampus.…
Mahasiswa UI Jabodetabek, Pilih PP atau Ngekos? Salah satu yang bikin mahasiswa baru asal Jabodetabek mikir banget untuk mempersiapkan perkuliahan adalah jarak antara rumah dan kampus yang super nanggung. Mau berangkat dari rumah kok capek, mau ngekost…
Review Google Stadia, Layanan Streaming dari Google anakui.com - Google Stadia menawarkan permainan cloud yang mengesankan dalam paket yang tidak sempurna. Google Stadia baru dan berpotensi mendemokratisasi, tetapi pada akhirnya setengah jadi dan penuh ketidaknyamanan. Spesifikasi Google Stadia…
Review PS5, Masa Depan Game Konsol Saat Ini anakui.com - PS5 adalah lompatan generasi yang sangat besar dari PS4. PS5 juga merupakan lompatan generasi sejati, menawarkan waktu pemuatan yang sangat cepat dan pengontrol baru yang revolusioner yang dapat…
Klarifikasi dari Penulis "Prodi Sastra Jerman UI Menakutkan,… Saya harap para pembaca dapat membaca isi keseluruhan dari isi artikel saya ini. Sebelumnya saya mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang terkait dalam tulisan saya di posting artikel…
5 Hal Yang Bisa Kamu Lakukan Untuk Cari Uang Sambil Kuliah Tapi, kuliah sambil cari uang? Emang bisa, ya? Tentu bisa, dong! Jangan salah, banyak hal yang bisa dilakukan mahasiswa untuk dapat uang. Ya, meskipun nggak seberapa, seenggaknya hal ini bisa…
30 Values of A Leader to Become Young On Top Perkenalkan, saya Kenny Lischer adalah salah satu Young On Top Campus Ambassador dari Universitas Indonesia. Selain itu masih ada 12 orang lainnya yang berasal dari UI dan 80 orang lagi…
8 Hal Ini Membuat Lebaranmu Makin Ramah Lingkungan Menyambut Hari Raya Idul Fitri dengan penuh suka cita setelah melaksanakan ibadah puasa hampir satu bulan lamanya. Banyak kegiatan yang dilakukan selama lebaran. Meskipun saat ini lebaran terasa berbeda karena…
Apa Saja Yang Berubah dari Gedung RIK? Nih Obat Kangen Buat… Sahabat Anak UI pastinya udah ga asing dong sama gedung putih RIK? Kalau lewat sepintas pastinya sudah pernah lah ya, tapi udah pernah masuk ke gedungan belum? Nah, penulis sebagai…
Buat Kaum Rebahan Selama Liburan, Ini Bahayanya dan Cara… Ga jarang pasti diantara kalian juga lebih milih menikmati hidup kayak jalan-jalan, ngelakuin hobi atau bahkan dirumah aja rebahan terus maraton nonton drakor. Buat sahabat anakui yang termasuk kaum rebahan…
Tanggapan Kritis Terhadap Tulisan Baliho dari Oknum-Oknum… Oleh: Muhammad Ibrahim Hamdani Anggota Independen Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Universitas Indonesia (UI) Perwakilan FISIP UI. Bismillahirrahmanirrahim Assalammu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh Salam Sejahtera bagi Kita Semua Salah satu tugas, wewenang, dan…
Beginilah Rasanya Kalau Kamu Kuliah di Jurusan Sastra Hal-hal ini cuma bisa dirasakan oleh mahasiswa-mahasiswi UI yang ngambil jurusan sastra aja! Simak ulasan menarik berikut ini. Kemarin anak fasilkom sudah cerita di AnakUI.com. Kini giliran anak FIB UI!
Horornya Ujian Praktik di Laboratorium FIK UI Ujian praktik offline di laboratorium rasanya beda aja, lebih horor, lebih deg-degan dan kadang nge-freeze kalo nggak bisa jawab saat dosen penguji bertanya yang aneh-aneh!
2 thoughts on “Hewan Peliharaan, Penyelamat Kesehatan Mentalmu Selama Menghadapi Beratnya Perkuliahan”
Bener bangeet sih kalau lagi stres terus ngajak ngomong kucing rasanya legaan
Bener bangeet sih kalau lagi stres terus ngajak ngomong kucing rasanya legaan
hihihi, setuju! ngobrol sama hewan peliharaan, atau bahkan stray cats aja bisa segitu berpengaruhnya terhadap kesehatan mental.