Sebelumnya saya disini bukan mau mencaci maki atau pun memprovokasi pihak-pihak siapapun. Saya disini hanya merasa sangat kesal dan ingin melampiaskan apa yang dirasakan atas Penyelenggaraan Pendidikan Program S1 Ekstensi di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia (FKM UI) ke dalam tulisan ini. Saya adalah mahasiswa S1 ekstensi FKM UI angkatan 2012. Andai saya belum bayar Rp 11.000.000,00 (uang pangkal + uang semester 1) saya memilih tidak akan kuliah ekstensi S1 disini.
Tentunya sebagai sebuah institusi penyelenggara pendidikan, program ini memiliki regulasi yang menjadi payung hukum yang menaungi penyelenggaraanya, yaitu Keputusan Rektor UI nomor : 013/SK/R/UI/2006 TENTANG PENATAAN PENYELENGGARAAN PROGRAM EKSTENSI DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS INDONESIA. Program ekstensi atau bisa disebut kelas karyawan. Pertanyaan : “Apakah pelaksanaan program ekstensi di lingkungan FKM UI sudah benar menyelengarakan program ekstensi di lingkungan Universitas Indonesia ???”
Mari kita konstruksikan persoalan ini dengan melihat beberapa fakta penyelenggaraan program ekstensi di FKM UI yang menjadi titik krusial permasalahan:
Yang pertama adalah : Pasal 7 ayat 2 Keputusan Rektor UI no 013 tahun 2006
Saya orang yang tidak begitu paham terhadap hukum apa lagi pasal-pasal, nahmun menurut saya intreprestasi ayat 2 ini adalah bahwa setiap fakultas yang menyelenggarakan program ekstensi wajib mendesign kurikulum sebagai berikut:
yang di jadwalkan untuk 6 semester berarti, dalam kondisi normal peserta didik menyelesaikan pendidikanya dalam waktu 6 semester.
dapat ditempuh kurang dari 6 semester berarti, peserta didik dapat menyelesaikan pendidikannya kurang dari 6 semester, misalnya dengan mengikuti semester pendek.
selama lamanya 9 semester berarti peserta didik tidak mampu meyelesaikan pendidikan dalam 6 semester yang dijadwalkan sehingga diberi tenggang toleransi sampai 9 semester, misalnya karena tidak lulus mata kuliah atau mengambil cuti.
Menurut akademik, menanggapi atas pernyataan-pernyataan diatas bahwa FKM tidak melanggar Pasal 7 ayat 2 tersebut, FKM UI memang mejadwalkan peserta didik menyelesaikan pendidikan ditempuh dengan 7 semester (3,5 tahun), jika menjadwalkan lebih dari 9 semester itu baru pihak FKM UI melanggar itu menurut akademik. Nah trus, bagaimana dengan yang kurang dari 6 semester ? menurut akademik, itu untuk yang D3-nya “linier” atau bisa dikatakan sama dengan yang diambil di FKM UI.
Contoh kasus: Saya dari D3/Vokasi UI “Manajemen Perumahsakitan” lulus 2012, di FKM saya mengambil jurusan yang sama “Manajemen Rumah Sakit” dan jumlah SKS yang saya ambil 111 SKS
Bagaimana caranya menempuh masa studi kurang dari 6 semester kalau setiap semesternya mengambil 18 SKS? kenyataannya saya harus menempuh 7 semester.
Kurang linier dimananya ? linier seperti apa yang dimaksud ?
Kenapa tidak konsisten ?
Dan kurang puasnya mahasiswa terhadap sistem waving (pembebasan SKS) yang memberatkan mahasiswa karena mengakibatkan masa studi yang lama. Ini hanya salah satu contoh kasus dari banyak kasus seperti ini yang dialami mahasiswa ekstensi FKM UI 2012.
Menanggapi Pasal 7 ayat 2 Keputusan Rektor UI no 013 tahun 2006, mari kita coba bandingkan dengan undang-undang program S1 reguler yang ada di UI yang berbunyi hampir sama, yaitu:
KETETAPAN MAJELIS WALI AMANAT UNIVERSITAS INDONESIA NOMOR 006/SK/MWA-U1/2004
Menurut saya intreprestasi pasal ini sama antara program reguler dan ekstensi hanya beda soal angka dan inti dari kalimatnya sama saja. Hal ini untuk membanbadingkan maksud dari “Bab masa beban studi”. Dalam implementasinya program reguler se-UI didisain 8 semester.
Misalnya anda mahasiswa reguler UI pintar tapi anda karena disain kurikulum harus menempuh masa studi S1 selama 9 semester atau lebih ?
Apakah FKM UI melanggar atau tidak pasal 7 ayat 2 ?
Selanjutnya…….
Bagaimana dengan Penyelenggaraan S1 Ekstensi lainnya di Lingkungan UI ?
Kita bisa liat semua fakultas yang menyelenggaraan S1 Ekstensi di Lingkungan UI, hanya FKM saja yang disan studinya 7 semester (3,5 tahun). Beban studi (Jumlah SKS yang wajib diperoleh mahasiswa selama masa studi) untuk menjadi sarjana (Pasal 7 ayat 1) yaitu 144-146, sedangkan FKM UI 146-150 SKS. Dan liat jumlah SKS yang diambil, mahasiswa yang paling kecil total 102 SKS dan paling besar 120 SKS, coba bandingkan dengan fakultas lain.
Kenapa FKM beda sendiri ?
Apa yang melatarbelakainya ?
Entahlaaaaah ………
Mahasiswa yang masuk Ekstensi S1 FKM itu terdapat 2 macam yaitu mahasiswa Tugas Belajar (Tubel) dan Non Tubel. Mahasiswa Tubel adalah mahasiswa/i yang bekerja dalam istitusi pemerinta/swasta yang mendapatkan izin untuk menempuh jenjang lanjutan S1 (S1 Ekstensi), yang artinya mendapatkan toleransi jika berbenturan dengan jam kuliah, biasanya biayanya mendapatkan kompensasi dari institusi. Dan Non Tubel adalah mahasiswa yang bekerja (jam pulangnya < dari jam 4) dan mahasiswa yang tidak bekerja dan biaya kuliah yang dikeluarkan pribadi. Faktayang ada jam kuliah Ekstensi FKM UI dimulai jam 4 sore dan kondisi tempat bekerja rata rata pulang > jam 4 sore (ditambah jarak tempuh tempat bekerja dan kampus)
Dari pemaparan dan grafik diatas timbul sebuah pertanyaan :
Dilihat dari jam masuk mulai jam 4 sore, apakah S1 Ekstensi FKM UI untuk yang Tubel yang 13.8% saja ?
Untuk Non Tubel secara tidak langsung tidak boleh bekerja ?
Lalu apa bedanya Program Ekstensi S1 UI dengan Program S1 Paralel UI ? lalu, Kenapa ?
Entaahlaaaah……
Dapat disimpulkan, saya dan berasama mahasiswa/i lainnya menempuh S1 saja 6,5 tahun (ditambah masa studi D3/Vokasi) masa yang panjang waktu untuk mendapatkan gelar Sarjana Kesehatan Masyarakat (SKM) dan yang setiap semestenya di bandrol Rp 8.000.000,00 (cukup tidak ya gaji seorang lulusan D3, dicukup cukupin). Logika sederhana, semakin saya dan teman-teman lainnya lama menempuh masa studi ekstensi di FKM maka semakin besar biaya yang dikeluarkan. Apa lagi mahasiswa yang baru lulus D3 yang langsung masuk ke Ekstensi FKM UI seperti saya ini, 1) kuliah tidak bisa sambil bekerja, 2) kalau lancar kuliah, lulus usia 25 tahun, 3) dengan umur 25 tahun belum dapet pengalaman kerja. Kata orang-orang sih hidup di jaman globalisasi itu persaingan mendapatkan lapangan pekerjaan makin ketat. Kalo di dalam lingkungan FKM UI kondisinya tidak bisa diterapkan yang namanya program ekstensi, yaaaa sebaiknya jangan dipaksakan ada dari awal.
Apakah ini konsekuensi (korban) saya masuk S1 Ekstensi FKM UI ?
Masuk Ekstensi S1 Ekstensi FKM UI 2012 itu Anugrah apa Musibah ?
Untuk apakah ini semua, Mutu Pendidikan FKM UI ? atau Bisnis Pendidikan FKM UI ?
Rasionalkah Penyelanggaraan Program Ekstensi di Lingkungan FKM UI ini ?
Entaaahlaah, mungkin saya yang tidak tau atau bodoh…
Saya sebagai mahasiswa semester 2 Ekstensi FKM UI 2012, mengatakan hal yang saya rasakan, dan dengan pengakajian serta bukti-bukti yang telah dikumpulkan oleh beberapa mahasiswa.
Fibrian Yusefa Ardi
10 Agustus 2013
Rekomendasi:
Panggilan Untuk Mereka Yang Mengaku Mahasiswa dan Pemuda… SEMINAR KEBANGKITAN INTELEKTUAL MUDA “Refleksi Peran Mahasiswa Pasca 11 Tahun Reformasi” Senin-Selasa 5-6 Oktober 2009 di Auditorium Gedung IX FIB UI Departemen Kajian dan Aksi Strategis BEM FIB UI 2009…
Public Health Expo (PHE) 6 Cita-cita kami ingin adanya sebuah jaminan untuk kesehatan masyarakat Indonesia Jaminan kesehatan yang merata dan menyeluruh Jaminan kesehatan yang bukan hanya sebagai tindakan pengobatan dan rehabilitasi Jaminan kesehatan yang juga…
Sudah Siapkah RUU Pendidikan Kedokteran Menjadi Sebuah… Langkanya dokter di daerah pelosok Indonesia, merupakan salah satu permasalahan dibidang kesehatan yang dialami oleh Indonesia saat ini. Hal ini terjadi karena tidak meratanya persebaran lulusan dokter Indonesia. Ada suatu…
Makna dalam veritas, probitas, iustitia Semua anak UI yang membaca tulisan ini tentu sudah tahu tentang Slogan baru kampus kita ini; VERITAS, PROBITAS, IUSTITIA. Saya kurang tahu sejak kapan ketiga kata dalam bahasa latin tersebut…
Katanya UI Butuh Duit? Mahasiswa Lakukan Seruan Aksi Rabu, 27 Januari 2016 pihak rektor dan perwakilan mahasiswa UI atau disebut Tim 6 melakukan diskusi terkait kenaikan batas atas biaya pendidikan di UI, berikut hasilnya.
Jalan Berliku Menuju Keadilan: Kisah Nyata Seorang Maba UI… Siang itu saya pulang ke rumah dengan perasaan yang tidak karuan. Saya buka ransel sekolah saya sesekali, masih saya pandangi 1 bendel formulir pemberian Bu Arthena, guru BP saya. Saya…
Peran Mahasiswa Indonesia Paling Ideal: Creator of Change,… memang agaknya, essay ini sangat jadul, jadul karena di ulang atau jadul karena isunya klasik. tapi entahlah, apapun itu alasannya, saya tetap menulis essay ini lantaran saya begitu prihatin akan hal…
Ahmadiyah Diserang? Ahmadiyah Sebenarnya Bentrokan terkait Ahmadiyah di Desa Umbulan, Kecamatan Cikeusik, Kabupaten Pandeglang Minggu, 6 februari silam menyisakan banyak tanda tanya buat kita, masyarakat awam yang hanya mendapat asupan informasi dari media. Sayangnya,…
Informasi Beasiswa S2 Luar Negeri 2016 Terlengkap Buat kamu yang ingin mencari peluang beasiswa S2 luar negeri (program master/magister), berikut ini adalah 20 peluang beasiswa S2 luar negeri yang tersedia untuk program tahun 2016/2017.
Informasi Beasiswa S2 Dalam dan Luar Negeri Terbaru 2019 Setelah menyelesaikan program S1, ada dua jalan yang akan dipilih seseorang. Langsung bekerja untuk mendapatkan penghasilan atau melanjutkan kuliah. Mereka yang melanjutkan studi S2 lagi-lagi memilih apakah menggunakan biaya…
ENVIHSA: Peringatan Hari Kesehatan Lingkungan Internasional Selama masih ada interaksi baik antara manusia dengan manusia atau manusia dengan lingkungan, maka bisa dipastikan tenaga kesehatan lingkungan masih diperlukan. Cakupan kerja tenaga kesehatan lingkungan sangatlah luas. Melihat dari…
Ketetapan DPM UI: Hakim Konstitusi MM UI 2010/2011… IKATAN KELUARGA MAHASISWA UNIVERSITAS INDONESIA DEWAN PERWAKILAN MAHASISWA UNIVERSITAS INDONESIA NOMOR 028/TAP/DPM UI/XII/2010 TENTANG: PEMBERHENTIAN HAKIM KONSTITUSI MAHKAMAH MAHASISWA UNIVERSITAS INDONESIA PERIODE 2010/2011 SECARA TIDAK HORMAT Menimbang: a. bahwa telah…
Arti Dibalik Nilai A B C D E yang Kamu Dapat Semasa Kuliah Kuliah. Masa-masa yang cukup indah untuk dikenang dan diingat. Banyak sekali kisah yang telah dirajut oleh mahasiswa selama mereka berkuliah. Berbicara tentang kuliah, maka menuntut ilmu menjadi tujuan utama atau…
17 Contoh Surat Kuasa Berbagai Keperluan Siap Download Surat kuasa merupakan salah satu jenis surat yang berisi mengenai pemberian wewenang atau kuasa kepada adik/kakak kandung, orang tua, bahkan saudara yang dapat terpercaya. Surat kuasa ini dipergunakan untuk…
KALE11DOSKOP: 11 Hal yang Cuma Dirasakan Anak UI Angkatan… Sebagai salah satu bagian angkatan paling tua di program S1 saat ini, gue tergerak untuk merangkum apa saja yang udah dirasakan sama angkatan 2011 selama ngampus di belantara hutan selama…
Magister Hukum Kenegaraan UI (Akhirnya Saya Kuliah Lagi) Mengapa akhirnya harus magister hukum kenegaraan UI? alasannya adalah saya S1 mengambil Hukum tentang Negara, saya bekerja sebagai PNS, memang tidak bisa pindah ke lain hati. Mengapa juga harus mengambil…
11 Layanan VPN Terbaik 2022 Anti Blokir dan Aman anakui.com - Pada kesempatan kali ini, anak UI akan merekomendasikan daftar panduan lengkap untuk layanan VPN terbaik 2022. Sebagaimana yang kita kethaui, tidak mengherankan jika layanan VPN terbaik semakin populer.…
Kebebasan Mempelajari Ilmu (Kisah Kuliah di Biologi FMIPA… Awal semester baru, 15 Februari 2011 KEBEBASAN MEMPELAJARI ILMU Tidak terasa, seperti semua waktu yang pernah terlewat, semester 6 pun datanglah sudah. Buatku rasanya baru beberapa bulan lalu masuk kampus…
30+ Contoh Surat Lamaran Kerja Terbaru Berbagai Pekerjaan Bagi Anda yang akan melamar pekerjaan, simak cara membuat dan contoh surat lamaran kerja terbaru untuk berbagai pekerjaan berikut ini. Ada contoh surat lamaran kerja simple/sederhana, contoh surat lamaran kerja…
Informasi Beasiswa S1 Dalam dan Luar Negeri Terbaru 2019 Menempuh pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi menjadi mimpi sebagian besar orang. Dengan akses ke pendidikan yang lebih baik, kesempatan untuk berkarir juga menjadi lebih besar, pengetahuan semakin terbuka,…
MABA UI 2011 Harus Waspada dalam Memilih Sistem Pembayaran:… Selamat datang mahasiswa baru Universitas Indonesia jalur masuk SNMPTN Ujian Tulis tahun 2011!! Beberapa informasi mengenai registrasi dan pembayaran tentunya sudah dapat diakses di account penerimaan yang ada di www.penerimaan.ui.ac.id.…
20+ Contoh Proposal Siap Download Jika Anda membaca artikel ini, berarti Anda sedang mencari referensi contoh proposal untuk berbagai kebutuhan Anda kan? Baca terus untuk mendapatkan lebih dari 20 contoh proposal siap download, seperti proposal…
Untuk Calon Rektor Kami: Surat dari Salemba Pemilihan rektor saat ini merupakan isu paling hangat di kalangan civitas academica di Universitas Indonesia. Pemilihan rektor bukan hanya menentukan siapa yang memegang jabatan tersebut, tetapi berhubungan dengan apa yang…
Penipuan Lowongan Pekerjaan di Chevron Abal Selamat pagi teman-teman mahasiswa, ini adalah tulisan perdana saya di tahun 2015. Saya ingin berbagi informasi mengenai penipuan lowongan pekerjaan di perusahaan Chevron abal-abal alias palsu yang dialami oleh teman…
10 Rekomendasi Ekstensi Google Chrome Terbaik Wajib di Coba AnakUI.com - Ekstensi Google Chrome layak diaktifkan karena mendukung browser Chrome dengan penyesuaian yang andal. Penyesuaian seperti itu tidak hanya ramah pengguna tetapi juga menghemat waktu karena, Anda haus (untuk…
The Real Leadership Exercise: Gerakan Indonesia Mengajar [1] Sumber: milis ILDP, share dari Tri Mukhlison Anugerah Senin, 14 Juni 2010, sembilan orang anak muda perwakilan Ikatan Alumni-PPSDMS datang ke kantor Indonesia Mengajar. Malam itu adalah program perdana Silaturrahim…
Bekpeker Gadungan (Season 2) ---sebenernya, tulisan ini tadinya hanya berupa note saja, tapi demi meramaikan anakui.com, maka saya ikut posting juga disini--- Sabtu, 5 April 2009 BEKPEKER GADUNGAN: KEDIRI, KAMI DATANG (DAY 2) tips…
Pengalaman Mendapatkan Beasiswa S2 di Taiwan oleh Azhar… Sebuah kehormatan bisa sharing pengalaman sebelum dan saat kuliah di Taiwan dengan kalian. Mungkin semua yang saya bagikan di sini hanya mewakili sekelumit dari berbagai hal yang telah saya maupun…
3 thoughts on “Rasionalkah Penyelanggaraan Program Ekstensi di Lingkungan FKM UI ini ?”
buat bro Fibrian.. sebenarnya hal bgini sudah jadi resiko ketika kita daftar Program Ekstensi. saya juga berasal dari Ekstensi Teknik Elektro taun 2009. angkatan saya waktu itu sudah mengetahui peraturan seperti ini, tapi mencoba nego dengan pihak jurusan (perihal jam kuliah & jam kerja yg agak bentrok di sore hari). pihak jurusan tidak bisa berbuat apa-apa karena itu peraturan dari Universitas. kami hanya disarankan mencari massa dari berbagai jurusan (dan fakultas lain kalau perlu) untuk bernego ke pihak Universitas. tapi sayang teman-teman dari jurusan lain saat itu mungkin tidak mengalami hal yg sama seperti kami, jadi kami tidak berbuat apa2 lagi.
untuk masalah jam kuliah & jam kerja pun kami akali dengan “merayu” atasan di kantor agar memberikan keringanan agar dapat tetap kuliah sambil bekerja. contoh, jam kuliah saya waktu itu paling cepat adalah jam 4 sore, tapi saya perhatikan dosen biasanya baru mulai datang & ngajar pada jam setengah 5 kurang 10an.. jadi pada saat itu saya minta ke atasan agar diberikan ijin pulang antara jam setengah 4 atau jam 4 pada hari tertentu, dengan imbasnya saya harus datang lebih pagi sekitar jam 7 atau setengah 8.
selain itu, kami seangkatan juga mendiskusikan cara supaya bisa lulus lebih cepat dari 3 tahun (6 semester), hal ini karena di Ekstensi Elektro ada beberapa mata kuliah penjurusan yg hanya muncul di semester tertentu, jadi kalau ketinggalan mengambilnya baru bisa diambil lagi tahun berikutnya. selain itu yg memang agak mengecewakan adalah “mata kuliah penjurusan” bukan berarti kita bisa memilih mata kuliah penjurusan yang kita mau. misal saya, Teknik Elektro, penjurusannya ke bidang Kontrol. untuk lulus saya tidak hanya harus mengambil mata kuliah penjurusan yg saya mau yaitu Kontrol, tapi juga harus mengambil mata kuliah penjurusan Telkomunikasi, Listrik dan Elektronika. kata “mata kuliah penjurusan” pun menjadi rancu mirip dengan “mata kuliah wajib” karena semuanya harus diambil..
apapun kekecewaan yg pernah terjadi, angkatan saya waktu itu tidak terlalu ambil pusing.. karena fokus kami adalah lulus secepatnya mengingat umur yg semakin bertambah..
mau tanya dong,apakah program ekstensi ini masih dibuka sampai saat ini? mendengar rumor katanya calon pendaftar ekstensi dari program D3/Vokasi UI dipermudah dalam penerimaan program ekstensi. apakah benar? mohon infonya
buat bro Fibrian.. sebenarnya hal bgini sudah jadi resiko ketika kita daftar Program Ekstensi. saya juga berasal dari Ekstensi Teknik Elektro taun 2009. angkatan saya waktu itu sudah mengetahui peraturan seperti ini, tapi mencoba nego dengan pihak jurusan (perihal jam kuliah & jam kerja yg agak bentrok di sore hari). pihak jurusan tidak bisa berbuat apa-apa karena itu peraturan dari Universitas. kami hanya disarankan mencari massa dari berbagai jurusan (dan fakultas lain kalau perlu) untuk bernego ke pihak Universitas. tapi sayang teman-teman dari jurusan lain saat itu mungkin tidak mengalami hal yg sama seperti kami, jadi kami tidak berbuat apa2 lagi.
untuk masalah jam kuliah & jam kerja pun kami akali dengan “merayu” atasan di kantor agar memberikan keringanan agar dapat tetap kuliah sambil bekerja. contoh, jam kuliah saya waktu itu paling cepat adalah jam 4 sore, tapi saya perhatikan dosen biasanya baru mulai datang & ngajar pada jam setengah 5 kurang 10an.. jadi pada saat itu saya minta ke atasan agar diberikan ijin pulang antara jam setengah 4 atau jam 4 pada hari tertentu, dengan imbasnya saya harus datang lebih pagi sekitar jam 7 atau setengah 8.
selain itu, kami seangkatan juga mendiskusikan cara supaya bisa lulus lebih cepat dari 3 tahun (6 semester), hal ini karena di Ekstensi Elektro ada beberapa mata kuliah penjurusan yg hanya muncul di semester tertentu, jadi kalau ketinggalan mengambilnya baru bisa diambil lagi tahun berikutnya. selain itu yg memang agak mengecewakan adalah “mata kuliah penjurusan” bukan berarti kita bisa memilih mata kuliah penjurusan yang kita mau. misal saya, Teknik Elektro, penjurusannya ke bidang Kontrol. untuk lulus saya tidak hanya harus mengambil mata kuliah penjurusan yg saya mau yaitu Kontrol, tapi juga harus mengambil mata kuliah penjurusan Telkomunikasi, Listrik dan Elektronika. kata “mata kuliah penjurusan” pun menjadi rancu mirip dengan “mata kuliah wajib” karena semuanya harus diambil..
apapun kekecewaan yg pernah terjadi, angkatan saya waktu itu tidak terlalu ambil pusing.. karena fokus kami adalah lulus secepatnya mengingat umur yg semakin bertambah..
mau tanya dong,apakah program ekstensi ini masih dibuka sampai saat ini? mendengar rumor katanya calon pendaftar ekstensi dari program D3/Vokasi UI dipermudah dalam penerimaan program ekstensi. apakah benar? mohon infonya