Traveloka dan Google Latih Freshgrad Berbakat dari Universitas Indonesia Jadi Search Engine Analyst

Jakarta, 5 Juni 2015 – Traveloka, perusahaan teknologi penyedia layanan booking online tiket pesawat dan hotel dan Google, perusahaan internet raksasa dunia, membuka pelatihan untuk fresh graduate Universitas Indonesia menjadi Search Engine Analyst. Melalui program ini, Traveloka ingin menjaring lulusan terbaik dari berbagai disiplin ilmu seperti fakultas Ilmu Komputer, Teknik, Matematika, Statistik, dan Sains.

Pendaftaran dibuka sejak tanggal 1 Juni hingga 14 Juni 2015. Untuk mengikuti program ini, kandidat dapat mendaftarkan dirinya dengan mengirimkan CV/resume ke recruitment@traveloka.com dengan subjek email SEMDP2015. Setelah itu, kandidat potensial akan diundang untuk mengikuti tes matematika dan logika pada tanggal 29 Juni dan 1 Juli 2015.

Mereka yang lolos seleksi akan mendapatkan pelatihan secara intensif oleh tim mentor Traveloka dan Google selama 12 minggu. Selama proses pelatihan, kandidat akan mengerjakan proyek nyata, seperti mengolah dan menganalisis data, mengeksekusi kampanye marketing, dan menghasilkan marketing insights yang berguna. Di akhir proses pelatihan, Traveloka akan memilih 5-10 kandidat terbaik yang akan bergabung sebagai pegawai tetap Traveloka.

Head of Marketing Traveloka, Dannis Muhammad mengatakan “Melalui program ini, kami ingin menjaring talenta-talenta terbaik dari lulusan universitas terkemuka di Indonesia. Kami ingin memberikan kesempatan kepada para fresh graduate untuk menggali potensi dan kemampuannya di program ini.â€

Program pelatihan ini bisa berlangsung tidak lain karena hubungan baik yang telah terjalin antara Traveloka dan Google, terutama di bidang digital marketing. “Kami berharap para kandidat bisa mendapatkan banyak pengalaman berharga lewat pelatihan ini. Dengan prestasi Traveloka sebagai salah satu tech company asal Indonesia yang bertumbuh dengan pesat, kami yakin para kandidat akan mendapatkan banyak kesempatan untuk menggali potensi dirinya dan berkontribusi secara nyata di sini.†ujar Dyah Wulandari, perwakilan dari Google Indonesia.

 

###

 

Tentang Traveloka

Traveloka merupakan perusahaan teknologi terkemuka Indonesia yang memberikan layanan pemesanan tiket pesawat dan hotel secara online. Perusahaan yang berbasis di Jakarta ini didirikan oleh sejumlah praktisi teknologi informasi Indonesia yang memiliki pengalaman kerja bertahun-tahun di perusahaan-perusahaan teknologi terkemuka di Silicon Valley, Amerika Serikat. Traveloka juga memiliki tim yang solid serta merupakan perusahaan nasional pertama di Asia yang menerima investasi seri A dari Global Founders Capital (perusahaan pemodalan dari Samwer Brothers yang memiliki Rocket Internet) dan East Ventures. Sejak menerima investasi, Traveloka terus tumbuh dengan cepat dengan melayani pemesanan tiket pesawat dari 25 maskapai untuk lebih dari 18.000 rute di Asia-Pasifik dan belasan ribu kamar hotel di Indonesia, Singapura, Malaysia, Vietnam, Thailand, Filipina, dan Hong Kong. Sistem pembayaran yang aman, metode pembayaran yang beragam, mekanisme perbandingan harga antar maskapai, call-center yang siap melayani 24 jam, serta harga hemat dan jujur setiap hari, adalah layanan utama yang ditawarkan oleh Traveloka kepada publik.

Untuk informasi dan pemesanan tiket pesawat & hotel, kunjungi situs http://www.traveloka.com atau akun jejaring sosial Google+ (https://plus.google.com/+Traveloka) Facebook (https://www.facebook.com/Traveloka) dan Twitter (https://twitter.com/traveloka).

Dapatkan berita dan tutorial SEO terbaru dari DailySEO ID. Kunjungi dan follow social media-nya agar tidak ketinggalan berita terbarunya!

Leave a Comment