[peringatan: tulisan ini memiliki tingkat sensitivitas tinggi. Kesamaan nasib, angka, maupun IPK merupakan hal yang tidak disengaja dan hanya kebetulan belaka]
Selamat tahun baru, civitas!
Tidak terasa, besok adalah batas terakhir pengunggahan nilai di semester ganjil. Berbagai nilai yang tadinya masih berstatus empty pun bermunculan satu demi satu di menit-menit akhir, seolah menjadi bom yang meledak mendadak setelah mengisi EDOM. Nah, untuk mengisi hari Senin pertama di 2015, kali ini kami bakal mengangkat topik terkini yakni macam-macam grafik IPK di SIAKNG. Here we go!
1. Grafik Rumah Cluster
Tipe pertama ini biasa dialami oleh mahasiswa tahun pertama, di mana bar dari setiap semester masih renggang dan berjarak lebar-lebar. Disebut cluster soalnya besaran antara IPS dan IPK-nya masih kembar alias serupa, dengan catatan kalo lulus semua. Jika udah fix dan nggak berubah, biasanya sang pemilik bakal meng-capture, kemudian mempostingnya di media sosial dengan hashtag “Alhamdulillah IP Perdana”
2. Grafik Naik-naik ke Puncak Gunung
Memasuki tahun kedua atau ketiga perkuliahan, kemampuan mahasiswa buat menyeimbangkan buku-pesta-cinta bakalan keliatan di sini. Bagi yang bisa konsisten membaginya secara baik (ya… paling nggak lagi mujur), biasanya IP-nya bakal bertahan, malah meningkat dengan lumayan.
3. Grafik Ninja Hattori
Dibanding dengan grafik sebelumnya, fenomena ini sering ditemukan di mahasiswa-mahasiswa tingkat dua yang kadang-bisa-kadang-kaga dalam menyeimbangkan buku-pesta-cintanya. Layaknya gelombang longitudinal yang pernah kita pelajari selagi bimbel, pada suatu waktu, mahasiswa yang bersangkutan bisa mempertahankan IP-nya, di saat yang lain, nilainya anjlok, kemudian mendaki lagi, eh, menuruni lembah lagi.
4. Grafik Adele
Apakah grafik kamu mengalami tren penurunan setidaknya dua semester belakangan? Waspadalah, jangan-jangan kamu lagi termasuk ke dalam fase Adele yang satu ini! Yoi. Rolling in the deep. Coba kamu evaluasi kenapa pencapaianmu bisa terus menurun, misalnya “apakah pacar kamu mengganggu akademikmu?”, kalo jawabannya iya, saran dari kami mending kamu nyari temen seangkatan yang pinter namun mudah dikibuli. Lumayan lah ya, bisa dikontrak pacaran sampe dapet gelar sarjana.
5. Grafik Mengejar Wisuda
Tipe ini dialami oleh mahasiswa yang kebelet sarjana dan nggak pernah absen buat mengambil semester pendek setiap tahunnya. Jika kita mencoba menilik tab SIAKNG-nya, niscaya kita bakal menemukan grafik-grafik rapat yang lebih banyak ketimbang temen seangkatannya –karena SP terus- dengan ketinggian yang berbagai macam. Nggak peduli seberapa nilainya, pokoknya yang penting lulus, tiga setengah tahun, cepat bertoga, dan siap dipersunting kapan aja.
6. Grafik Persembahan Agung Sedayu
Buat yang sering menghabiskan Sabtu-Minggu di depan televisi, pasti udah nggak asing dengan iklan dari alumnus kita, Feni Rose yang menjual apartemen maupun perkantoran hi-rise di setiap weekend-nya. Ya, selalu ada tower-tower pencakar langit baru yang bermunculan di setiap semester, begitulah kiranya gambaran nasib para mahasiswa yang nggak pernah dapet IP di bawah 3,5 semasa hidupnya. Entah karena sifat ambis yang berlebihan, atau bisa jadi memang begitulah semesta menakdirkan mereka.
7. Grafik Ilmu Padi
Kebalikan dari yang sebelumnya, ketinggian grafik pada tipe terakhir ini nampaknya mengikuti filosofi ilmu padi. Ya, semakin semester tua, semakin berisi dan merunduk. Biasanya tipe ini terjadi karena banyak penyebab, mulai dari mata kuliah jurusan sendiri yang ternyata nggak semudah MPKT, sibuk kegiatan sana-sini, faktor dosen, maupun hal-hal gaib lainnya. Tapi inget, jangan minder cuma gara-gara hal ini. Toh kalo meninggal nanti, yang bakal ditanya adalah Tuhanmu siapa, bukan IP-mu berapa.
***
Ya, membicarakan IP adalah salah satu hal yang tabu dan tidak layak untuk diperbincangkan bagi sebagian besar mahasiswa di Indonesia. Tapi, berapapun IP kamu, ketahuilah bahwa ada yang lebih penting dari jejeran angka yang kelak tercetak di ijazah. Yoi, apalagi kalo bukan berbagai softskills yang hanya bisa didapat lewat lomba, seminar, forum diskusi, kepanitiaan, maupun organisasi?
Rekomendasi 10 Laptop Editing Terbaik AnakUI.com - Laptop Editing Terbaik, Editing Video adalah salah satu tugas terberat yang dapat Anda lakukan di PC, jadi saat berbelanja Laptop terbaik untuk editing video, Anda pasti ingin memastikan…
Review Monitor Gaming OLED Alienware AW5520QF 55 Inci anakui.com - Alienware menjembatani garis antara TV dan monitor. Alienware AW5520QF 55-inci OLED melintasi batas antara monitor gaming kelas atas dan TV premium, menghadirkan performa gaming PC yang luar biasa…
3 Jalur Kelulusan Di Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia,… Jalur kelulusan di Program Sarjana Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia tidak hanya skripsi saja, lho. Yuk kita simak tiga jalur kelulusan yang ada di Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia!
Panggilan Untuk Mereka Yang Mengaku Mahasiswa dan Pemuda… SEMINAR KEBANGKITAN INTELEKTUAL MUDA “Refleksi Peran Mahasiswa Pasca 11 Tahun Reformasi” Senin-Selasa 5-6 Oktober 2009 di Auditorium Gedung IX FIB UI Departemen Kajian dan Aksi Strategis BEM FIB UI 2009…
Ini Dia Hal-hal Menarik yang Cuma Ada Di Wisuda Genap 2015! Hallo para mahasiswa baru dan mahasiswa yang baru saja di wisuda. Kita buatin review nih buat kalian semua tentang hal-hal yang menarik yang terjadi hari kemarin pas wisudaan di semester…
30+ Contoh Surat Lamaran Kerja Terbaru Berbagai Pekerjaan Bagi Anda yang akan melamar pekerjaan, simak cara membuat dan contoh surat lamaran kerja terbaru untuk berbagai pekerjaan berikut ini. Ada contoh surat lamaran kerja simple/sederhana, contoh surat lamaran kerja…
Review Google Stadia, Layanan Streaming dari Google anakui.com - Google Stadia menawarkan permainan cloud yang mengesankan dalam paket yang tidak sempurna. Google Stadia baru dan berpotensi mendemokratisasi, tetapi pada akhirnya setengah jadi dan penuh ketidaknyamanan. Spesifikasi Google Stadia…
8 Hal Ini Membuat Lebaranmu Makin Ramah Lingkungan Menyambut Hari Raya Idul Fitri dengan penuh suka cita setelah melaksanakan ibadah puasa hampir satu bulan lamanya. Banyak kegiatan yang dilakukan selama lebaran. Meskipun saat ini lebaran terasa berbeda karena…
Emang Seperti Apa Tipe-Tipe Mahasiswa Dari Kacamata Dosen? Nah tapi, di mata dosen, para mahasiswa memiliki berbagai tipe. Mungkin tipe-tipe ini yang menentukan perlakuan dosen kepada kalian. Di sini terdapat tipe-tipe mahasiswa menurut dosen versi AnakUI. Kalian masuk…
KALE11DOSKOP: 11 Hal yang Cuma Dirasakan Anak UI Angkatan… Sebagai salah satu bagian angkatan paling tua di program S1 saat ini, gue tergerak untuk merangkum apa saja yang udah dirasakan sama angkatan 2011 selama ngampus di belantara hutan selama…
Review Apple AirPods Pro 2, Headset Peredam Kebisingan… anakui.com - AirPods Pro baru menawarkan pembatalan kebisingan yang luar biasa dan akustik spasial yang mengesankan. Apple telah memberi kami peningkatan signifikan dengan Apple AirPods Pro 2. AirPods Pro 2…
Inilah yang Gak Bakal Kamu Dapatkan Kalau Malas… Masih ragu untuk ikut organisasi di kampus? Selain bisa meluaskan "jaringan", ikut organisasi ternyata banyak manfaatnya. Hal-hal di bawah inilah yang mungkin gak bakal kamu dapatkan kalau males berorganisasi
Liputan Rookie FISIP Championship 2010 FISIP UI. Hari 1-8 Hari 1 Selamat Malam Semuaaaa!!! Hari ini telah berlangsung Opening Ceremony RFC 2010 yang berjalan lancar dan suksesss.. Terima kasih kepada para MaBa FISIP UI Nusantara 2010 yang telah mengikuti…
5 VPN Terbaik untuk PC Windows 10, Online tanpa Hambatan! anakui.com - Perlu VPN untuk Windows? Kami telah menjalankan yang terbaik di sini. Seperti banyak software lainnya, VPN terbaik untuk PC menyertakan semua fitur yang ditawarkan oleh layanan VPN terbaik.…
7 Monitor Terbaik 2022 untuk Berbagai Keperluan anakui.com - Ini adalah monitor terbaik untuk bekerja, bermain, dan segala sesuatu di antaranya. Monitor terbaik dapat membangun ruang kerja PC ideal atau memutakhirkan meja dan meningkatkan pengalaman komputasi secara…
Spesifikasi Laptop HP Victus 16: Laptop Gaming Murah AnakUI.com - Spesifikasi Laptop HP Victus 16, Seri ini bergabung dengan keluarga laptop gaming kecil dengan keyboard yang kuat dan nyaman dikelilingi oleh desain yang simpel, minimalis, dan mutakhir. Komponen…
Review Acer Predator Orion 3000, Desktop Gaming Casing… anakui.com - PC gaming bergaya ini sangat cocok untuk gaming 1080p. Acer Predator Orion 3000 bagus untuk bermain game pada 1080p atau 1440p, tetapi lupakan tentang 4K. Ini sedikit kurang bertenaga,…
Review Laptop Dell XPS 17: Spesifikasi dan Performa Gahar AnakUI.com - Review Laptop Dell XPS 17, Apakah Anda mencari Laptop yang bisa melakukan semuanya? Apakah Anda berada di kantor atau bepergian ke seluruh negeri? Dell XPS 17 mungkin menjadi…
Klarifikasi dari Penulis "Prodi Sastra Jerman UI Menakutkan,… Saya harap para pembaca dapat membaca isi keseluruhan dari isi artikel saya ini. Sebelumnya saya mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang terkait dalam tulisan saya di posting artikel…
Spesifikasi Lengkap HP Pavilion Aero 13 AnakUI.com - Anda tidak akan menemukan kekuatan lebih dari laptop yang lebih ringan dengan harganya daripada HP Pavilion Aero 13, pemikat seberat 2,1 pon berdasarkan CPU AMD Ryzen 7 5800U…
Secangkir Kopi Pagi dengan Bapak Jakarta, 17 April 2011 SECANGKIR KOPI PAGI DENGAN BAPAK ( Untuk mu kawan ku, yang sedang begitu rindu pulang ke rumah ) Selalu begini, setiap Senin pagi, karena secangkir kopi.…
Arti Dibalik Nilai A B C D E yang Kamu Dapat Semasa Kuliah Kuliah. Masa-masa yang cukup indah untuk dikenang dan diingat. Banyak sekali kisah yang telah dirajut oleh mahasiswa selama mereka berkuliah. Berbicara tentang kuliah, maka menuntut ilmu menjadi tujuan utama atau…
Mau Menang SIAK WAR? Jangan Lupa 4 Hal Berikut! Jangan sampai kamu kalah SIAK WAR sehingga tidak memperoleh mata kuliah yang kamu inginkan hanya karena kamu kurang persiapan. Oleh karena itu, simak tips-tips berikut!
Informasi Beasiswa S2 Dalam dan Luar Negeri Terbaru 2019 Setelah menyelesaikan program S1, ada dua jalan yang akan dipilih seseorang. Langsung bekerja untuk mendapatkan penghasilan atau melanjutkan kuliah. Mereka yang melanjutkan studi S2 lagi-lagi memilih apakah menggunakan biaya…
5 VPN Indonesia Terbaik 2022, Anti Blokir dari Kominfo! anakui.com - Lewati sensor online dengan VPN Indonesia. Apakah sobat bepergian atau tinggal di Indonesia? Sobat memerlukan VPN Indonesia terbaik yang berfungsi untuk melewati Peraturan Kominfo untuk mengakses semua layanan online…
BUNGKUS LONTONG ( besok mau wawancara beasiswa, malah bikin cerita. Semoga bisa terbit di anakUI.com ) JUMAT. 3 JUNI 2011 BUNGKUS LONTONG . Cerita berikut ini fakta. Orang-orang nya benar-benar ada dan…
Bekpeker Gadungan: Journey to The East (Day 1) Jumat, 4 April 2009 BEKPEKER GADUNGAN: JOURNEY TO THE EAST (Day 1) cast: tokoh utama: gw, hoy, marlin dan samsul a.k.a si bos figuran: lause ame, adib, zakiy, opik, figuran…
Cara Ganti Password Akun UI (SIAK NG) dan Solusi Jika… Di masa-masa pandemi ini banyak hal yang kita skip atau kelupaan karena rutinitas yang berubah. Misalnya, lupa hari, lupa jam kuliah, lupa mandi, lupa kalau ada deadline dan lupa-lupa lainnya.…
19 thoughts on “Tujuh Macam Grafik IPK di SIAK-NG”
Gada grafik IP senyum ceria (semester awal sama terakhr yg paling tinggi, smester 4 5 yg paling rendah)
atau grafik IP manyun. Keblikan’a grafik ip senyum ceria.
setuju kalau IPK bukan segala2nya..
tapi sebagai alumni, saya tergerak untuk membagikan sedikit wisdom dari leluhur.
“usahakan IPK-mu di atas 3.00, karena banyak beasiswa, lowongan pekerjaan, mengisyaratkan IPK di atas 3.00. peluang & kesempatanmu akan terbuka lebih lebar kalau IPK di atas 3.00”
Apakah salah jika semesta menakdirkan seseorang menjadi grafik agung sedayu? wkwkwk..
Setiap orang punya kesempatan yang sama, hanya jalan menggunakan kesempatan itu yang berbeda-beda. Yang terpenting adalah bagaimana ilmu yang telah diterima bisa berguna sebagaimana mestinya, bisa diamalkan kepada masyarakat.
Hahahahahaha gila gue pengen kenalan banget sama orang yg kepikiran dan mau meluangkan waktunya di saat semester akhir yang genting, buat bikin ginian. GUE YAKIN LO BAKAL JADI ORANG SUKSES DI MASA DEPAN!
Boleh loh dilihat-lihat dulu dipegang berarti membeli di rizkidwika[dot]com
Kalo ngana wanita, bisa diprospek jadi pendamping wisuda.
Kalo ngana lakik, bisa main karambol sambil sabung ayam bersama kita.
Trims.
Gada grafik IP senyum ceria (semester awal sama terakhr yg paling tinggi, smester 4 5 yg paling rendah)
atau grafik IP manyun. Keblikan’a grafik ip senyum ceria.
Ah iya maz, ketinggalan. Tapi karena yang dirangkum hanya tujuh seperti on the spot, makanya tidak dimasukkan. Harap maklum, yha.
Wah iya tmbahin lagi dong..
yaelah ka udah mau lulus masih aja wakakak keep it up ya!
udah mau lulus masih aja tampan? Ya, namanya juga given. Makasih, yha. 🙂
grafik IP ilmu padi salah tu, YAKELES dari semester 1 IP tinggi tapi IPK rendah
sob santai sob, manusia tempatnya hilap. Ngeteh yuk?
ah yuuk,sob. semoga dilancarkan urusan skripsinya mase ((( dan malaikat disebelah saya mengaminkan sembari berkata ‘semoga doa nya berbalik kepadamu juga’ ))) #moduspengendidoainbalik
setuju kalau IPK bukan segala2nya..
tapi sebagai alumni, saya tergerak untuk membagikan sedikit wisdom dari leluhur.
“usahakan IPK-mu di atas 3.00, karena banyak beasiswa, lowongan pekerjaan, mengisyaratkan IPK di atas 3.00. peluang & kesempatanmu akan terbuka lebih lebar kalau IPK di atas 3.00”
tertanda,
alumni dengan IPK sedikit di atas 3.00
^
Likes this! Betul banget bang Ilman.. *sebagai sesama alumni dg IPK di atas 3.00 sedikit* =P
Apakah salah jika semesta menakdirkan seseorang menjadi grafik agung sedayu? wkwkwk..
Setiap orang punya kesempatan yang sama, hanya jalan menggunakan kesempatan itu yang berbeda-beda. Yang terpenting adalah bagaimana ilmu yang telah diterima bisa berguna sebagaimana mestinya, bisa diamalkan kepada masyarakat.
Njirrrr… IP nya pada di atas 3
Gw aja pernah 2 koma
Meski akhirnya IPK tetep 3,21
haha sama banget dan IP terakhir yang paling tinggi sendiri :”)
Grafik gua ga ada 🙁
Wakaka ngakak baca grafik dari artikel ini, Satu hal dari SIAK NG yang sulit diubah yaitu Nilai bisa berbohong, tetapi Grafik tak pernah bohong. *Lol
Rekening akhir bulan juga tak bisa berbohong masrob.
Hahahahahaha gila gue pengen kenalan banget sama orang yg kepikiran dan mau meluangkan waktunya di saat semester akhir yang genting, buat bikin ginian. GUE YAKIN LO BAKAL JADI ORANG SUKSES DI MASA DEPAN!
Boleh loh dilihat-lihat dulu dipegang berarti membeli di rizkidwika[dot]com
Kalo ngana wanita, bisa diprospek jadi pendamping wisuda.
Kalo ngana lakik, bisa main karambol sambil sabung ayam bersama kita.
Trims.
Huahahaha… Keren nih yang nulis #eh.. Salah fokus. Registrasi pendamping wisuda kapan dibuka mas? *wink*